GridHEALTH.id - Siapa sangka, diabetes rupanya dapat dideteksi sejak dini, bahkan sejak bayi baru lahir.
Diabetes neonatal adalah bentuk diabetes langka yang terjadi dalam 6 bulan pertama kehidupan.
Baca Juga: Lahir dengan BB 4 Kg, Benarkah Jadi Tanda Gejala Diabetes pada Bayi?
Bayi dengan kondisi ini tidak menghasilkan cukup insulin untuk membantu sel-sel kita menghasilkan energi, sehingga dapat meningkatkan kadar glukosa darah.
Diabetes neonatal sering disalahartikan sebagai diabetes tipe 1, yang jauh lebih umum.
Baca Juga: Bayi Idap Penyakit Infeksi HIV, Bolehkah Minum ASI dari Sang Ibu atau Minum Susu Formula?
Padahal, diabetes tipe 1 biasanya terjadi pada anak-anak yang berusia lebih dari 6 bulan.
Melansir Nationwide Children’s Hospital, setengah dari bayi yang didiagnosis dengan diabetes neonatal memiliki kondisi seumur hidup. Kondisi ini disebut diabetes mellitus neonatal permanen.
Karena merupakan salah satu penyakit langka, diabetes neonatal terjadi pada 1 dari 260.000 bayi di beberapa wilayah di dunia.
Untuk separuh lainnya, kondisi tersebut menghilang dalam 12 minggu pertama kehidupan, tetapi dapat muncul kembali kemudian hari. Ini disebut diabetes mellitus neonatal sementara.
Baca Juga: Pandemi Bikin Pikiran Kacau & Hati Galau, Yuk Coba 7 Jenis Meditasi Ini, Mana yang Cocok Untukmu?
Janin dengan diabetes neonatal tidak tumbuh dengan baik di dalam rahim, dan bayi baru lahir ini mungkin memiliki ukuran kecil untuk usia kehamilan mereka. Ini disebut pembatasan pertumbuhan intrauterin atau intrauterine growth restriction (IUGR).
Ketika kadar glukosa darah menjadi tinggi, beberapa glukosa meninggalkan tubuh melalui urine.
Ini menyebabkan banyak gejala awal diabetes neonatal pada bayi.
Adapun ciri-ciri bayi mengalami diabetes neonatal adalah:
- Sering buang air kecil
- Nafsu makan meningkat
- Dehidrasi.
Baca Juga: Khasiat Air Rebusan Daun Sirih Cina Sebagai Obat Alami Asan Urat Tinggi, Cegah Kekambuhan
Diabetes neonatal terkadang dapat dibarengi dengan diabetes tipe 1, sehingga beberapa bayi juga dilaporkan mengalami gejala diabetes lainnya.
Berdasarkan laman Mayo Clinic, ciri-ciri bayi mengalami diabetes lainnya, yaitu:
- Penurunan berat badan yang tidak disengaja
- Kelelahan
- Iritabilitas atau perubahan perilaku
- Napas berbau manis, biasanya pada bayi yang sudah memulai MPASI.
Baca Juga: Kembali Aktif di Medsos, Adhisty Zara Pasang Foto Lengan Lebam, Warganet: 'Sengaja Diliatin, Caper'
Jika orangtua mencurigai bayi mengalami diabetes neonatal, bicarakan dengan penyedia layanan kesehatannya sesegera mungkin. (*)
#hadapicorona #berantasstunting