Find Us On Social Media :

Varian Covid-19 Diprediksi Bakal Terus Bermunculan, Bagaimana Agar Kita Tetap Aman?

Melakukan vaksin Covid-19 dan tetap pakai masker saat keluar rumah adalah cara aman mencegah terinfeksi virus corona.

GridHEALTH.id - Sebuah varian mungkin lebih atau kurang berbahaya daripada strain lain tergantung pada mutasi dalam kode genetiknya.

Mutasi dapat memengaruhi atribut seperti seberapa menularnya suatu varian virus, bagaimana ia berinteraksi dengan sistem kekebalan, atau tingkat keparahan gejala yang dipicunya.

Dengan varian Delta yang membentuk lebih dari 93% kasus Covid-19 di seluruh dunia mulai akhir Mei 2021, muncul pertanyaan tentang bagaimana tetap terlindungi dari bentuk virus SARS-CoV-2 yang terus berkembang.

Para peneliti di Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) sedang bekerja untuk mencari tahu seberapa efektif  semua jenis vaksin Covid-19 yang saat ini diizinkan untuk penggunaan darurat di seluruh dunia dalam mencegah infeksi dari varian dalam kondisi "dunia nyata" di mana distribusi dan frekuensi varian terus berubah.

Beberapa studi pendahuluan menunjukkan bahwa vaksin-vaksin itu masih efektif dalam mencegah infeksi serius dan kematian terkait Covid-19.

Namun sampai saat ini belum ada vaksin yang sempurna, dan itu artinya kemungkinan tetap bisa terinfeksi Covid-19 pada mereka yang sudah divaksinasi bisa terjadi.

Baca Juga: Distribusi Vaksin Covid-19 Tidak Merata, WHO Serukan Moratorium Suntikan Booster

Baca Juga: Ingin Bulu Mata Panjang? Coba 5 Pengobatan Rumahan Cara Alami Ini

Orang dewasa yang lebih tua dan mereka yang memiliki kondisi imunokompromis mungkin berisiko lebih tinggi mengalami infeksi yang disebut infeksi terobosan (breakthrough infection) ini.