Find Us On Social Media :

6 Tanda Bahaya Anak yang Menjalani Isolasi Mandiri, Harus Dibawa ke Rumah Sakit

Isolasi mandiri pada nak yang positif terpapar Covid-19.

GridHEALTH.id - Isolasi mandiri wajib dilakukan bagi siapa saja yang positif terpapar virus corona (Covid-19), termasuk juga anak-anak.

Isolasi mandiri merupakan cara penyembuhan dan memutus mata rantai penularan Covid-19.

Sebab dengan isolasi mandiri pasien bisa meminimalisir risiko penularan penyakitnya pada orang lain.

Apalagi dijelaskan pada laman who.int (9/7/2020), dalam artikel berjudul "Coronavirus disease (Covid-19): How is it transmitted?", bahwa Covid-19 itu ditularkan melalui kontak langsung dengan tetesan pernapasan dari orang yang terinfeksi, baik yang dihasilkan melalui batuk maupun bersin.

Selain itu, isolasi mandiri yang dijalankan oleh pasien Covid-19 ini pun harus dengan pengawasan.

Baik itu tim medis faskes setempat, satgas Covid-19 setempat, dan tentunya keluarga.

Hal ini bertujuan untuk mencegah terjadinya perburukan kondisi pada pasien isolasi mandiri.

Terlebih jika pasien isolasi mandiri tersebut masih anak-anak.

Baca Juga: PPKM Masih Dilanjutkan Meski Banyak Daerah Turun Level, Menteri Luhut Minta Mereka yang Terjangkit Masuk Tempat Isolasi yang Disediakan Pemerintah Untuk Kurangi Angka Kematian