Find Us On Social Media :

7 Atlet PON Positif Covid-19 Pulang ke Daerah Asal, Padahal Belum Selesai Isolasi di Papua

Klaster Covid-19 di PON XX Papua 2021.

GridHEALTH.id - Setidaknya ada 7 atlet di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 yang positif Covid-19 ke luar tempat isolasi sebelum masa isolasi selesai.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin dalam konferensi pers yang dilansir dari Kompas.com, Senin (11/10/2021).

Menurutnya 7 atlet tersebut positif Covid-19 dan telah kembali ke kota asalnya sebelum selesai masa isolasi.

“Kami juga mengamati ada 7 atlet yang sebelumnya sudah terindentifikasi positif berhasil keluar dari tempat isolasi sebelum selesai masa isolasinya,” ucap Budi.

Lebih lanjut, dia mengatakan, 7 atlet tersebut telah berhasil pulang ke tempat asalnya, yakni 1 orang ke Tarakan, 2 orang ke Jambi, 3 orang ke Sidoarjo, 1 orang ke Yogyakarta.

Budi menyampaikan, Presiden Joko Widodo memberikan arahan agar 7 atlet yang sudah pulang ke kota asalnya bisa kembali melakukan karantina di tempat daerahnya masing-masing.

“Dan atas arahan presiden agar 7 atlet yang keburu kembali ke kota asalnya sebelum selesai masa isolasinya ini bisa dikarantina atau diisolasi ke tempat kedatangan,” ujar dia.

Baca Juga: Evaluasi PPKM Jawa Bali 11 Oktober, Indonesia Peringkat 54 dari 121 Negara, Luhut: Lebih baik dari Singapura, Malaysia, juga Thailand