Find Us On Social Media :

Kulit Kemerahan dan Diare, Tanda Bayi Alergi Susu Sapi

Alergi susu sapi pada bayi patut diwaspadai agar tak mengganggu tumbuh-kembangnya.

GridHEALTH.idAlergi susu sapi bukan hal yang baru dan merupakan hal yang umum dialami oleh seorang bayi.

Alergi susu sapi (ASS) atau yang biasa disebut dengan alergi protein susu sapi, adalah salah satu alergi makanan.

Baca Juga: Curiga Anak Terpapar Covid-19? Dokter Anak Minta Orangtua Perhatikan Batuk dan Ingusnya

Melansir NHS.uk (13/10/2021), alergi susu sapi dialami oleh sekitar 7% bayi di bawah usia 1 tahun.

Alergi susu sapi biasanya terjadi ketika baru pertama kali diperkanalkan kepada bayi, baik dalam bentuk susu formula atau makanan pendamping ASI (MPASI).

Baca Juga: Tak Dapat Minum Susu Sapi, Anak Natasha Rizky Minum Susu Soya, Ini Manfaatnya

Bayi yang alergi terhadap susu sapi, biasanya akan menunjukkan tanda seperti kemerahan di kulit atau pemebengkakakn di bibir, wajah, dan sekitar mata.

Alergi susu sapi juga bisa membuat bayi mengalami diare, sembelit, dan sakit perut. Kondisi ini juga dapat menimbulkan demam yang disertai dengan hidung tersumbat.

Baca Juga: Mengatasi Hidung Tersumbat pada Bayi, Anak, Hingga Dewasa, dan Penyebabnya

Kadang-kadang, alergi susu sapi bisa menyebabkan gejala yang parah dan terjadi secara tiba-tiba seperti pembengkakan di mulut, batuk, sesak napas, hingga sulit bernapas.

Jika bayi menunjukkan tanda alergi, orang tua perlu menghubungi dokter untuk mengetahui kondisinya lebih lanjut.

Baca Juga: Jangan Asal Minum Obat Alergi saat Hamil Muda, 5 Cara Ini Aman Dilakukan Tanpa Membahayakan Janin dalam Kandungan

Biasanya, akan dilakukan tes alergi kulit, dengan cara meneteskan protein susu pada kulit bayi, dikutip dari Kids Health.

Apabila bayi benar-benar alergi terhadap susu sapi, maka akan muncul reaksi, di mana kulit membengkak seperti digigit serangga.

Penanganan alergi susu sapi pada bayi, dengan cara tidak memberikannya produk apapun yang memiliki kandungan susu sapi selama beberapa waktu.

Baca Juga: Infeksi Rotavirus Pada Bayi Bisa Mematikan, Kenali Gejalanya

Selain itu, ibu yang sedang menyusui dan bayinya alergi susu sapi, maka untuk sementara waktu disarankan untuk menghindari produk susu sapi.

Baca Juga: Gejala Cacar Api Mirip Chickenpox, Terjadi Ruam dan Lepuh di Kulit

Namun jika alergi susu sapi datang dari susu formula, maka orang tua bisa menggantinya dengan produk lain.

Bayi yang alergi susu sapi harus menjalani pemeriksaan 6 sampai 12 bulan untuk melihat apakah alergi tersebut sudah sembuh atau belum.