Find Us On Social Media :

Pentingnya Anak Dapatkan Imunisasi DPT Lengkap Untuk Cegah Pertusis, Batuk Rejan yang Mematikan

Imunisasi DPT lengkap untuk cegah terjadinya pertusis alias batuk rejan pada anak.

"Memang jika anak setelah vaksin DPT akan demam pasca imunisasi, tapi lebih takut mana pertusis yang bisa menyebabakan kematian atau demam pasca imunisasi?," ujar dr. Windhi.

"Jadi ayo lengkapi imunisasi DPT," tambahnya.

Untuk memastikan imunisasi DPT lengkap, Dr. Windhi mengatakan vaskin DPT diberikan pada anak sebelum usia 6 bulan.

"Bisa pada usia 2, 4, dan 6 bulan atau 2,3, dan 4 bulan sudah selesai," ucapnya.

Kemudian satu kali diulang pada usia 1, 5 tahun. Satu kali diulang pada usia 5 tahun. Juga sebaiknya diulang pada saat anak akan masuk SMP (sekolah menengah pertama).

"Jadi ketika kita bilang vaksin pertusis pada anak sudah lengkap, maka pada usia SMP anak seharusnya sudah mendapatkan 6 kali vaksin DPT," jelas dr. Windhi.

"Selain pada anak, ibu hamil juga dianjurkan menerima vaksin DPT jenis Tdap supaya janinnya juga bisa dilindungi dari infeksi batuk rejan atau pertusis," pungkasnya.(*)

Baca Juga: Pencegahan dan Cara Mengatasi Batuk 100 Hari Alias Pertusis, Penyakit Infeksi Serius