Find Us On Social Media :

Pengaruhi Sistem Kekebalan, Penyandang Diabetes Rentan Terkena Infeksi

Penyandang diabetes rentan mengalami infeksi.

Gula darah yang tinggi karena diabetes, diketahui bisa mempengaruhi sistem kekebalan tubuh seseorang.

Dilansir dari APIC, penyandang diabetes yang telah didiagnosis dengan penyakit ini untuk waktu yang lama mungkin mengalami kerusakan saraf perifer dan kurangnya aliran darah ke ekstremitas, yang meningkatkan kemungkinan terjadinya infeksi.

Baca Juga: Makanan Ini Cocok Dikonsumsi Penyandang Diabetes Agar Gula Darah Stabil

Tak hanya itu, kadar gula darah yang tinggi juga bisa membuat bakteri untuk tumbuh dan infeksi berkembang lebih cepat.

Kondisi ini juga berkaitan dengan sel darah putih yang tidak mampu menghasilkan antibodi untuk mengatasi bakteri, virus, atau jamur yang menyerang tubuh.

Baca Juga: Senam Kaki Diabetes Bisa Dilakukan Berdiri, Duduk dan Tidur, Ini Caranya