Ia mengaku banyak menemukan pasien yang melakukan isolasi mandiri karena keterbatasan kapasitas perawatan rumah sakit, tapi setelah pemeriksaan diketahui memiliki derajat keparahan sedang maupun berat.
“Jangan segan-segan bagi masyarakat untuk periksa jika dulu sebelum terkena Covid-19 tidak punya gejala seperti ini tapi setelah Covid-19 mengalami gejala, apapun itu, sebaiknya konsultasi,” beber Siswanto.
Tidak hanya itu, dia juga memberikan sejumlah tips untuk pemulihan pasca infeksi Covid-19.
Pertama mulai dari konsumsi makanan tinggi protein dan rendah karbohidrat, lakukan intermittent fasting atau diet puasa, tidur berkualitas 6-8 jam di malam hari, dan perbanyak konsumsi vitamin C, D, B, E, dan antioksidan.
Selain itu, penyintas disarankan menghindari stres serta mengontrol penyakit penyerta.
“Tubuh kita punya mekanisme untuk memperbaiki organ yang mengalami kerusakan sel, namanya autofagi. Proses ini butuh stimulus, perlu ada pengkondisian tertentu,” tandasnya.(*)
Baca Juga: Dampak Long Covid pada Anak Mengerikan, 1 dari 10 yang Positif Covid-19 Mengalaminya
Artikel ini telah tayang di TribunJogja dengan judul Waspadai Dampak Long Covid-19, Dokter RSA UGM Sarankan Penyintas untuk Cek Kesehatan