Menurut dokter spesialis jantung dari RS Awal Bros Bekasi Timur Ivan Noersyid, infomasi tersebut rupanya tidak benar alias hoaks.
Informasi yang diklaim sebagai cara cek jantung dalam waktu 30 detik dengan mencelupkan kedua tangan ke air es juga ternyata adalah hoaks berulang yang pernah beredar pada 2019.
Informasi tersebut sudah dibantah oleh pakar kesehatan lainnya. Misalnya saja oleh Prof Ari Fahrial Syam, Akademisi dan Praktisi Klinis.
Ari mengatakan, ilustrasi tersebut hoaks. Tidak ada pemeriksaan jantung dengan cara seperti yang disebutkan dalam dunia kedokteran.
Ari pun mengatakan bahwa cara yang diilustrasikan tidak terbukti secara ilmiah, baik pada pustaka lama maupun pustaka baru.
Ari berkata bahwa memeriksa jantung dengan cara mencelupkan kedua tangan ke dalam air es bisa jadi berbahaya bagi pengguna, karena secara medis tidak ada dasarnya atau belum terbukti ilmiah.
Menurut Ari, cara termudah untuk mengecek kesehatan jantung adalah dengan memeriksa nadi sendiri.
Pada saat ini, sudah ada berbagai bantuan alat seperti pada ponsel atau pada jam pintar yang dapat mempermudah pemeriksaan denyut nadi.
Untuk diketahui, denyut nadi normal mencapai 60-100 kali per menit. Bila denyut nadi kita berada di luar batas normal, konsultasikan ke dokter untuk mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut.(*)
Baca Juga: Jangan Diremehkan, Badan Kurus Tapi Perut Buncit Berisiko Terkena Penyakit Jantung
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "[HOAKS] Cek Jantung dengan Mencelupkan Kedua Tangan ke Air Es"