Find Us On Social Media :

Pemerintah Melobi MERCK, Obat Covid-19 Molnupiravir Tiba di Indonesia Desember

Menkes Budi Gunadi Sadikin; pil molnupiravir akan ada di Indonesia Desember 2021.

Pada pemberitaan Reuters yang ditulis oleh Deena Beasley and Carl O'donnell (2/10/2021), disebutkan pil antivirus eksperimental yang dikembangkan oleh Merck & Co (MRK.N) tersebut, dapat mengurangi separuh kemungkinan kematian atau dirawat di rumah sakit bagi mereka yang paling berisiko tertular COVID-19 parah.

Disebutkan juga, jika mendapat otorisasi, pil molnupiravir tersebut, yang dirancang untuk memasukkan kesalahan ke dalam kode genetik virus, akan menjadi obat antivirus oral pertama untuk COVID-19.

Dalam penelitian molnupiravir Merck dan mitrany Ridgeback Biotherapeutics mengatakan, mereka berencana untuk mencari otorisasi penggunaan darurat AS untuk pil sesegera mungkin dan untuk membuat aplikasi peraturan di seluruh dunia.

Baca Juga: CDC: Indonesia Masuk Zona Hijau Covid-19 Dunia dan Aman Untuk Dikunjungi

“Antivirus oral yang dapat memengaruhi risiko rawat inap hingga tingkat seperti itu akan mengubah permainan,” kata Amesh Adalja, sarjana senior di Pusat Keamanan Kesehatan Johns Hopkins, dikutip dari Reuters (2/10/2021)

Ternyata Pemerintah Indonesia kini tengah berupaya untuk bisa mendatangkan molnupiravir ke Indonesia.

Rencananya, menurut Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin, Indonesia akan menerima molnupiravir atau obat antivirus Covid-19 pada akhir tahun ini.

Baca Juga: Berapa Banyak Karbohidrat yang Kita Butuhkan Setiap Hari? Begini Cara Menghitungnya