Penyebab Setelah Melahirkan Perempuan Berpotensi Mudah Ngompol

Asal tahu saja, pascamelahirkan perempuan berpotensi susah menahan pipis. Bahkan bisa jadi ngompol.

Asal tahu saja, pascamelahirkan perempuan berpotensi susah menahan pipis. Bahkan bisa jadi ngompol.

Ibu mungkin tidak bisa merasakan kebutuhan untuk pipis beberapa hari setelah melahirkan, khususnya jika Ibu harus menjalani proses kelahiran yang lama, kelahiran normal yang dibantu forsep atau vakum, atau penggunaan epidural.

Hal ini juga lebih cenderung terjadi jika Ibu mengalami masalah buang air kecil menjelang melahirkan dan perlu menggunakan kateter.

Tapi dengan semua cairan ekstra yang diproses ginjal Ibu, kandung kemih Ibu akan terisi dengan cepat, sehingga penting untuk mengizinkan diri Ibu sering-sering buang air kecil, bahkan jika Ibu tidak merasa kebelet pipis sekalipun.

Jika ada terlalu banyak urine tersimpan di kandung kemih, Ibu mungkin akan sulit sampai di toilet tanpa bocor di tengah jalan, alias ngompol.

Baca Juga: Sejak Oktober Terjadi Peningkatan Pasien di RSDC Wisma Atlet Kemayoran