Selain itu, kandung kemih Ibu akan terlalu menggelembung. Hal ini akan membuat Ibu sulit buang air kecil Ibu, rahim Ibu sulit berkontraksi, dan Ibu akan mengalami afterpain dan perdarahan yang lebih banyak.
Jika Ibu tidak bisa buang air kecil beberapa jam setelah melahirkan, kateter akan dipasang untuk mengeluarkan urine dari kandung kemih Ibu. (Jika Ibu melahirkan lewat operasi Caesar, Ibu akan dipasangi kateter saat operasi berlangsung, yang akan terus terpasang di situ selama beberapa saat setelah persalinan.)
Beritahu perawat jika Ibu mengalami kesulitan untuk buang air kecil atau hanya mengeluarkan sedikit urine ketika pipis. Jika kandung Ibu terlalu penuh, Ibu mungkin akan semakin kesulitan untuk pipis.(*)
Baca Juga: 6 Penyebab Nyeri Wajah Sebelah, Salah Satunya Trigeminal Neuralgia