Find Us On Social Media :

Dokter: Dukungan Keluarga Berperan Penting dalam Pengobatan Kanker Serviks

Dukungan membuat penyandang kanker serviks semangat menjalani perawatan.

Dokter Spesialis Obstetri dan Ginekologi Konsultan Onkologi, Dr dr Chamim, Sp.OG (K) Onk dari Brawijaya Healthcare Group mengatakan, orang yang telah didiagnosis kanker serviks rata-rata kondisi mentalnya terpengaruh.

Sehingga dukungan dibutuhkan oleh para penyandang kanker, agar tidak mudah menyerah menjalani perawatan.

“Diberi semangat, karena orang yang sudah didiagnosis kanker itu, biasanya secara mental down. Jadi sudah tidak punya harapan hidup lagi, gampang menyerah, gampang mengeluh, dan semangatnya sudah mulai hilang,” kata dokter Chamim kepada GridHEALTH dalam liputan khusus, Kamis (04/11/2021).

Selain itu, tentunya pengobatan yang disesuaikan dengan stadium juga diperlukan. Dokter Chamim mengatakan, penanganan dilakukan untuk menghilangkan sel kanker di tubuh penyandangnya.

“Tapi kanker itu sendiri bisa sembuh. Secara penelitian, itu bukan sembuh total. Jadi, berapa lama survivalnya," jelasnya.

Baca Juga: Angka Kejadian Leukimia Tinggi di Indonesia, YKI Gelar Pelatihan Deteksi Dini Leukimia dan Kanker Anak bagi Dokter Umum dan Tenaga Analis