Find Us On Social Media :

Bermain Memiliki Manfaat Signifikan Untuk Kesehatan Mental Anak, Studi

Selalu punya kesempatan untuk bermain bagus untuk kesehatan mental anak.

GridHEALTH.id - Pandemi Covid-19 membawa dampak psikologis yang serius pada anak dan orangtua karena harus tinggal di rumah dalam waktu yang cukup lama.

Psikolog Klinis dan Keluarga dan Co-Founder @goodenoughparents.id, Pritta Tyas Mangestuti, M.Psi, menyampaikan, ”Bermain adalah solusi yang tepat untuk dapat menjaga mood anak tetap baik. Orangtua memiliki peran penting untuk dapat mengeksplorasi ide bermain yang variatif untuk menghibur anak."

Sehubungan dengan hal ini, IKEA Indonesia menginisiasi kampanye Ayo Main (Let’s Play) bertajuk “Bebas #Mainkan Sesukamu”.

Lewat kampanye ini, IKEA Indonesia ingin mengingatkan bahwa bermain memiliki manfaat yang signifikan untuk kesehatan mental serta mempererat hubungan anak dengan orangtua.

IKEA Indonesia mengadakan serangkaian acara online, seperti serial webinar yang membahas topik-topik parenting menarik dan ide bermain yang tersedia di website IKEA.co.id.

Selain itu, ada aktivasi in-store yang dapat diikuti oleh anak-anak dan orang tua. Kampanye ini dimulai dari tanggal 1 November 2021 hingga 5 Desember 2021.

Baca Juga: Studi : Bermain Video Game Dengan Waktu yang Diatur Ternyata Malah Bisa Membantu Kesehatan Mental Terjaga

Baca Juga: Obat Diabetes Metformin Bisa Mencegah Diabetes Gestasional, Studi

“Kampanye Ayo Main merupakan bentuk komitmen kami untuk mewujudkan visi IKEA yaitu menciptakan kehidupan sehari-hari yang lebih baik bagi banyak orang.