Find Us On Social Media :

Kenali 3 Jenis Pes dan Gejalanya, Infeksi dari Gigitan Tikus

Penyakit PES ditularkan kepada manusia lewat gigitan tikus.

Orang yang terinfeksi  Pes akan mengalami gejala yang mirip dengan flu, dengan masa inkubasi 3-7 hari sejak pertama kali terpapar bakteri Yersina pestis.

Baca Juga: 3 Cara untuk Cegah Penyakit Infeksi Melioidosis, dan Gejalanya

Gejala yang kerap kali muncul dari infeksi ini yaitu demam, mengigil, nyeri, lemah, mual, dan muntah.

Baca Juga: Mengenal Gejala Norovirus, Infeksi Virus Sebabkan Gangguan Pencernaan

Dilansir dari b2p2vrp.litbang.kemkes.go.id, Senin (15/11/2021), PES terbagi menjadi tiga jenis:

1.  Pes bubonik

Bakteri berjalan melalui sistem limfatik dan berakhir di kelenjar getah bening. PES bubonik ditandai dengan demam, mengigil, badan yang terasa lemas, kejang, dan nyeri otot.

Terdapat gejala lain dari kondisi ini, yakni sakit kepala, munculnya benjolan sebesar telur ayam di pangkal paha, selangkangan, leher atau ketiak.

Baca Juga: Faktor Risiko yang Memicu Munculnya Penyakit Infeksi Herpes Zoster