Untuk diketahui, ibu tak perlu khawatir mengenai hal ini, retina mata robek saat persalinan hanya akan terjadi pada jenis mata yang memiliki kelainan seperti cairan bola mata yang merembes, katarak serta adanya gangguan pada retina, memiliki trauma dan benturan keras pada mata, memiliki tekanan di dalam bola mata, dan juga terlalu sering mengejan ketika kesulitan pada saat buang air besar.
Sayangnya, tidak banyak ibu yang menyadari adanya gangguan pada retina mata dan menganggap bahwa kondisinya baik-baik saja.
Gejala Retina Mata Robek
Gejala yang terjadi pada saat retina mata robek adalah terjadinya peningkatan benda-benda kecil yang mengambang, dapat berupa organel atau bagian sel atau serpihan jaringan.
Tak hanya itu, pandangan ibu pun akan mengalami gangguan dengan munculnya pijar cahaya sekilas di dalam ruangan dan penglihatan juga akan kabur.
Baca Juga: Cara dan Pentingnya Memijat Bayi, Manfaatnya Bisa Meningkatkan Berat Badan
Nah, jika kondisinya terlalu parah, Mama dapat berisiko mengalami kebutaan di salah satu bola mata.
Supaya terhindar dari retina mata robek saat melahirkan, dapat melakukan beberapa pencegahan, seperti berikut ini:
1. Usahakan untuk menghilangkan kebiasaan mengejan saat akan buang air besar.
Karena itulah disarankan untuk banyak mengonsumsi serat dari buah sayuran untuk menghindari dari kesulitan BAB.
Baca Juga: Seperti Ini Cara Kompres Demam yang Benar, Bukan Seperti yang Sering Dilakukan