Find Us On Social Media :

Penyandang Diabetes Harus Tahu, Begini Cara Cek Gula Darah Mandiri

Pemantauan glukosa darah mandiri (PGDM) perlu dilakukan secara rutin untuk melihat kadar gula darah.

GridHEALTH.id - Penting bagi penyandang diabetes mengetahui cara bagaimana cek gula darah (glukosa) secara mandiri.

Menurut penjelasan di laman Mayo Clinic, pengecekan gula darah bermanfaat untuk memberikan informasi yang berguna untuk manajemen diabetes.

Cek gula darah dapat membantu penyandang diabetes, termasuk:

- Memantau efek obat diabetes pada kadar gula darah

- Identifikasi kadar gula darah yang tinggi atau rendah

- Melacak kemajuan pasien dalam mencapai tujuan perawatan secara keseluruhan

- Mempelajari bagaimana diet dan olahraga memengaruhi kadar gula darah

- Memahami bagaimana faktor lain, seperti penyakit atau stres, memengaruhi kadar gula darah

Sementara itu melansir Kompas.com (15/9/2020), dalam praktik klinik sehari-hari, pemeriksaan kadar glukosa darah, baik glukosa darah puasa (GDP), glukosa darah post-prandial (GDPP), maupun sewaktu dan HbA1c lazim dilakukan untuk menilai kendali glikemik penyandang diabetes mellitus.

Pada umumnya pemeriksaan dilakukan di laboratorium pada pagi hari, pada rentang waktu tertentu atau pada saat penyandang berobat di klinik.

Pola tersebut kiranya tidak dapat memberikan informasi yang akurat mengenai gambaran variabilitas glukosa darah harian yang sesungguhnya dari seorang penderita diabetes mellitus.

Misalnya, kadar glukosa darah sebelum dan setelah makan siang maupun makan malam.

Maka dari itu, pemantauan glukosa darah mandiri (PGDM) yang terstruktur dan alat glukometer yang baik diperlukan karena dapat memberikan informasi mengenai variabilitas kadar glukosa darah harian penderita diabetes.

Baca Juga: Pemijatan Bagi Penyandang Penyandang Diabetes, Perhatikan Hal Penting Ini