Find Us On Social Media :

Perubahan Tubuh Setelah Melahirkan, Ibu Jangan Takut Gendut, Ini faktanya

Jangan takut gendut setelah melahirkan. Ini faktanya.

GridHEALTH.idPerubahan tubuh setelah melahirkan yang selama ini ada di benak banyak ibu adalah menjadi besar alias gendut.

Jangan khawatir, faktanya justru tidak seseram yang kita sangka.

Memang setelah melahirkan ibu tidak akan bisa kembali ke berat tubuh pra melahirkan untuk beberapa waktu.

tapi Ibu akan kehilangan bobot secara signifikan segera setelah melahirkan.

Mengeluarkan bayi berbobot 3 sampai 3.5 kg, plasenta seberat sekitar setengah kg, dan beberapa kg lain dari darah dan cairan ketuban, sudah bisa dipastikan membuat Ibu baru bobotnya lebih ringan sekitar 5.5 kg.

Tak sampai di situm berat tubuh ibu pasca melahirkan akan terus mengalami penurunan.

Semua cairan esktra yang dipertahankan sel Ibu selama hamil, bersama dengan cairan dari darah ekstra yang Ibu miliki dalam tubuh yang hamil, juga akan berusaha mencari jalan keluar.

Baca Juga: Melahirkan Normal Vs Melahirkan Sesar, Kenali Kelebihan dan Risikonya di Sini