Find Us On Social Media :

Supaya Wajah Tidak Berjerawat Gegara Masker, Perhatikan 3 Hal Ini

Rutin mengganti masker dan mencari jenis masker yang sesuai dapat mengurangi risiko maskne.

GridHEALTH.id - Masker saat ini sudah menjadi salah satu barang yang wajib digunakan setiap kali beraktivitas.

Penggunaan masker dilakukan untuk melindungi diri dari paparan Covid-19, yang hingga saat ini kasusnya masih terus bertambah.

Orang-orang harus menggunakan masker setiap kali berada di tempat umum, seperti supermarket, tempat makan, atau transportasi umum.

Baca Juga: Jangan Dipencet, Redakan Jerawat dengan 5 Perawatan Rumahan Ini

Menggunakan masker memang bermanfaat untuk meminimalisir kemungkinan terpapar Covid-19, yang menyebar melalui droplet.

Namun masker juga dapat menimbulkan efek samping pada kulit, menyebabkan berjerawat ataupun terkelupas.

Kondisi kulit wajah yang dipengaruhi oleh penggunaan masker, disebut oleh banyak orang dengan istilah maskne (mask acne).

Baca Juga: Jerawat di Telinga Mengganggu, Ini Cara Penanganan dan Penyebabnya

“Jadi sampai ada diagnosisnya sendiri ya, namanya maskne (mask acne). Jadi si maskne ini, sebenarnya (berhubungan dengan) kondisi di masa pandemi seperti ini yang mengharuskan kita menggunakan masker,” kata dr R. Amanda Sumantri, SpKK, FINSDV, Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin di Brawijaya Hospital Saharjo Jakarta.

Dalam kesempatan liputan khusus GridHEALTH, Kamis (2/12/2021), dokter Amanda menjelaskan lebih dahulu mengenai hubungan antara jerawat dan penggunaan masker.

Dia mengatakan, jerawat merupakan kondisi kulit yang terjadi karena folikel rambut tersumbat, jumlah sebum yang terlalu banyak, dan sel-sel kulit mati yang menumpuk.

Kemungkinan munculnya jerawat pada daerah O Zone (mulut, hidung, dan pipi), semakin besar karena tertutup oleh masker. 

“Daerah yang tertutup masker ini ‘kan jadi hangat dan lembab, karena kita bicara, bernapas. Daerah hangat dan lembab menyebabkan lelenjar minyak berproduksi lebih banyak. (Terjadi) juga gesekan masker, yang membuat kulit mudah meradang,” jelas dokter Amanda.

Baca Juga: Makan Kacang Disebut Picu Munculnya Jerawat di Wajah, Ini Kata Dokter

Walaupun terdapat risiko menyebabkan jerawat, tapi masker tetap harus digunakan selama masa pandemi Covid-19 ini.

Karena terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan jika ingin menghindari wajah berjerawat.

1. Hindari pemakaian makeup

“Saya selalu bilang (ke pasien), jangan pakai makeup di bawah masker. ‘Kan toh sebenarnya kalau ketemu orang, daerah O Zone kita tertutup masker, tidak kelihatan juga,” kata dokter Amanda.

Dia menyarankan bagi para wanita, jika ingin tetap memakai makeup, maka lebih baik hanya merias bagian mata saja.

Karena kondisi lembab dan pori-pori yang tertutup oleh riasan wajah, bisa memicu bakteri tumbuh dan kemunculan jerawat.

2. Ganti masker setiap 4 jam

Ganti masker yang lama dengan yang baru, setelah 4 jam pemakaian.

Namun sebelum menggantinya, dokter Amanda menyarankan untuk membersihkan area wajah yang sebelumnya tertutup oleh masker.

“Pada saat ganti, bukan asal ganti. Bersihkan dulu daerah yang tertutup masker tadi, kalau tidak sempat cuci muka, bisa pakai micellar water. Pokoknya dibersihkan. Angin-angin selama 15 menit, lalu pakai maskernya yang baru,” ujarnya.

Jika masker basah atau berkeringat berlebih, maka masker harus segera diganti, meskipun belum empat jam.

Baca Juga: Posisi Jerawat di Wajah Bisa Jadi Petunjuk Kondisi Kesehatan, Ketahui Penjelasannya

3. Pilih masker yang sesuai

Menurut dokter Amanda, pemilihan masker yang digunakan sangat penting.

Sejumlah orang merasa lebih nyaman menggunakan masker kain karena tidak terlalu banyak gesekan.

Tapi ini perlu diperhatikan, jangan karena merasa nyaman, jadi malas untuk mengganti.

Sedangkan sebagian masker medis yang dijual di pasaran, bagian dalamnya kasar.

Penting untuk mengetahui apakah bagian dalam masker lembut atau tidak, untuk mengurangi risiko gesekan.

Pemilihan masker ini disesuaikan dengan kondisi kulit serta kenyamanan, dan tetap harus selalu diganti sesuai dengan anjuran.

“Sebenarnya sih, kita cari yang paling cocok untuk kita tuh seperti apa. Itu juga harus dengan pembiasaan sehari-hari, jadi ketahuan mana yang mudah membuat berjerawat, mana yang tidak,” pungkasnya.