Find Us On Social Media :

Varian Omicron Menginfeksi 5 Orang Lagi di Indonesia, Menkes Budi: Sudah Diisolasi

Omicron Menginfeksi 5 Orang Lagi di Indonesia

"Sekarang sedang diisolasi, karantina Manado. Sekali lagi, lima orang ini masih sifatnya probable karena baru dites PCR market khusus," tegas Budi.

Sample PCR yang positif dari lima kasus probable ini sudah dikirim ke Badan Litbang Kesehatan.

Selain itu Kemenkes sedang melakukan sikuensing genomic.

Diharapkan sudah bisa menginformasikan apakah benar Omicorn atau tidak.

Meski demikian, Budi berpesan kepada masyarakat agar tidak panik.

"Pesan saya bagaimana kita menghadapi adanya Omicron pertama di Indonesia ini, tetap waspada, prokes harus displin dijalankan. Lalu survelians, kita harus partisipasi, dan ketiga mempercepat vaksinasi terutama pada lansia," ujarnya.

Baca Juga: Masih Menolak Vaksin? 2 Tokoh Antivaksin Meninggal Karena Covid-19

Kabar kemunculan varian Omicron di Indonesia ini diharapkan membuat masyarakat dapat meningkatkan kewaspadaan.

"Tidak usah khawatir, tidak usah panik tetap kita hidup seperti biasa, yang paling penting adalah jaga kewaspadaan," pesan Budi.

Budi tak lupa mengingatkan masyarajat, agar tidak kendor untuk terus memakai masker dan menjaga jarak.

Pastikan jangan terlalu berkerumun di acara dengan banyak orang.

Baca Juga: Pekerja Wisma Atlet Orang Pertama Terdeteksi Varian Omicron di Indonesia