GridHEALTh.id - Setidaknya ada 16 kasus varian Omicron yang sudah terdeteksi di Singapura.
Hal itu diungkapkan langsung oleh Menteri Perdagangan dan Industri Singapura, Gan Kim Yong saat konferensi pers virtual oleh multi Gugus Tugas Penanganan Covid-19 (MTF) Kementerian Kesehatan, melansir Yahoo News, Selasa (14/12/2021).
Menurut Gan, dari 16 kasus varian Omicron tersebut, 14 diantaranya merupakan kasus impor.
Sedangkan dua lainnya adalah kasus yang ditularkan secara lokal.
Adapun dua orang yang terinfeksi mutasi virus Covid-19 terbaru tersebut merupakan anggota staf layanan penumpang bandara yang bekerja di Bandara Changi.
“Meskipun kami belum mendeteksi adanya penularan di masyarakat, ini hanya masalah waktu sebelum hal ini terjadi, mengingat pengalaman negara lain,” kata Gan.
Baca Juga: Dilaporkan, Orang Pertama Meninggal Karena Varian Omicron di Inggris
Source | : | NHS,News.yahoo.com |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar