Find Us On Social Media :

Mengenal Menstruasi Retrograde, Kelainan Haid yang Sering Disebut Penyebab Endometriosis

Menstruasi retrograde disebut sebagai salah satu penyebab endometriosis.

GridHEALTH.id - Wanita yang masih berada di usia subur akan mengalami menstruasi setiap bulannya.

Menstruasi merupakan proses alami pada tubuh wanita jika tidak terjadi pembuahan selama masa ovulasi.

Darah menstruasi biasanya akan keluar bersamaan dengan lapisan dinding rahim yang luruh melalui vagina.

Pada beberapa wanita, darah haid tidak sepenuhnya keluar melewati vagina, tapi ada yang terserap ke dalam rongga perut.

Baca Juga: 4 Hal yang Meningkatkan Risiko Endometriosis, Perlu Diketahui Wanita

Kondisi itu disebut dengan menstruasi retrograde.

Dilansir dari Verywell Health, Rabu (29/12/2021), menstruasi retrograde umum dialami oleh sejumlah wanita.

Menstruasi retrograde sering disebut menjadi salah satu penyebab endometriosis.