Perubahan Sederhana untuk Meningkatkan Dorongan Seks
Apa yang dapat dilakukan pasangan obesitas untuk meningkatkan kondisi fisik untuk seks?
Jawabannya adalah banyak. Melansir laman WebMD (25/3/2005), hal pertama yang disarankan para ahli adalah dengan menurunkan berat badan setidaknya 4,5 kg secara rutin.
Hal ini dapat meingkatkan hormon testosteron (pria) dan meningkatkan dorongan seksual untuk kehidupan cinta yang lebih baik.
Selain itu, beberapa keuntungan yang bisa didapatkan dari menurunkan berat badan diantaranya stamina bertambah, tubuh semakin lentur dan lincah, hingga peredaran darah lebih lancar.
Kemudian merubah pola makan menjadi lebih sehat lagi seperti mengikuti diet rendah gula, garam dan lemak(GGL), serta perbanyak makan buah dan sayuran.
Baca Juga: Menurunkan Berat Badan Kurangi Risiko Keparahan Covid-19, Studi
Ini penting untuk membantu mengendalikan gula darah dan kolesterol yang diketahui dapat memengaruhi kehidupan seksual.
Cara lain untuk menambah gairah seks bagi pasangan obesitas adalah meningkatkan rasa kepercayaan diri.
Dengan belajar mencintai diri sendiri dapat mendorong kita semakin beremangat dalam mulai menjalani gaya hidup sehat.
Jika masalah kepercayaan diri terasa begitu membebani, cobalah untuk berkonsultasi dengan terapis atau konselor pernikahan.
Namu jika segala cara sudah ditempuh tapi tak membuahkan hasil juga, jangan ragu untuk menemui dokter Anda.
Berkonsultasi dengan dokter bisa membantu kita mencari akar masalahnya dan mengusahakan solusi yang terbaik dalam menjalani kehidupan seks.(*)
Baca Juga: 7 Tips Bercinta Dari Pakar Seks, Membuat Wanita Cepat Orgasme