Find Us On Social Media :

Ketombe Bikin Kepala Gatal, Ini 5 Penyebab dan Cara Mengatasinya

Inilah penyebab muncul ketombe di kulit kepala, yang buat gatal tak tertahankan.

GridHEALTH.id - Rambut gatal karena ketombe, jadi masalah yang cukup sering dialami oleh banyak orang.

Saat menggaruk kepala, akan terlihat serpihan berwarna putih yang bertebaran di rambut dan terkadang bisa rontok hingg menempel di baju.

Walaupun bukan masalah yang serius, tapi serpihan-serpihan putih di rambut akibat ketombe, cukup membuat malu.

Tanda-tanda ketombe seperti gatal dan adanya serpihan putih, bisa semakin parah jika sedang stres atau berada di tempat dengan suhu udara dingin dan kering.

Penyebab ketombe

Penyebab ketombe beragam, mulai dari kondisi kepala sendiri hingga efek produk yang digunakan, dilansir dari Columbia Clinic, Senin (24/01/2022).

1. Kulit kering

Kulit kepala kering yang biasanya diikuti oleh bagian tubuh lain, menjadi penyebab ketombe yang  pertama.

Kondisinya bisa semakin parah karena temperatur. Tapi ketombe karena kulit kering, masih  bisa untuk diatasi.

 Baca Juga: 6 Cara Merawat Rambut Agar Sehat dan Kuat, Tak Hanya Pakai Sampo

2. Jamur (Malassezia)

Penyebab utama ketombe adalah jamur Malassezia. Jamur ini paling sering ada di kulit kepala orang dewasa.