GridHEALTH.id - Amandel berada di bagian belakang mulut dan berbentuk oval. Bagian mulut tersebut, rentan mengalami infeksi.
Penyakit infeksi amandel, rata-rata disebabkan oleh virus. Tapi bisa juga karena bakteri Streptococcus pyogenes.
Dibandingkan orang dewasa, radang amandel lebih sering dialami oleh anak-anak usia sekolah atau remaja, dilansir dari Mayo Clinic, Minggu (13/02/2022).
Gejala penyakit infeksi amandel yang paling umum, meliputi:
• Amandel yang bengkak dan kemerahan
• Adanya lapisan berwarna putih kekuningan yang menutupi amandel
• Sakit tenggorokan
• Sulit bernapas atau sakit saat menelan
• Demam
Baca Juga: 4 Penyebab Tenggorokan Sakit saat Menelan Makanan dan Minuman
• Napas bau dan suara jadi serak
• Sakit perut, leher, dan sakit kepala