Find Us On Social Media :

Hanya Minum Air Lemon Setengah Cangkir, Cukup Sebagai Obat Alami Batu Ginjal

Manfaat mengonsumsi air lemon untuk obati batu ginjal.

GridHEALTH.id - Khasiat air lemon untuk kesehatan ternyata tak bisa dianggap sepele.

Salah satu manfaatnya yang luar biasa adalah sebagai obat alami batu ginjal.

Diketahui batu ginjal sendiri terjadi akibat adanya pengkristalan mineral dan garam sehingga menjadi keras atau membatu di dalam ginjal.

Menurut laman Urology Care Foundation (6/4/2021), batu ginjal yang bertahan di ginjal umumnya tidak menimbulkan gejala penyakit.

Mereka yang dapat mencapai kandung kencing juga umumnya dapat keluar dari tubuh lewat urine.

Namun jika batu ginjal bersarang atau tersangkut di ureter, endapan keras berwarna cokelat atau kekuningan ini bisa menghalangi aliran urine yang menyebabkan gejala penyakit.

Misalnya merasa kesakitan saat buang air kecil.

Dimana rasa sakit yang muncul biasanya seperti ada batu dalam saluran kecing.

Untuk mengatasinya, konon perasan lemon bisa membantunya.

Prihal lemon untuk pengobatan batu ginjal secara alami telah diungkap oleh beberapa penelitian.

Baca Juga: Asam Urat Tinggi Bisa Menyebabkan Batu Ginjal, Lakukan Ini Agar Tak Muncul

Melansir laman Food NDTV (29/1/2021), para ahli kesehatan mengatakan konsumsi beberapa jenis makanan tertentu bisa membantu menjaga kesehatan ginjal.

Hal itu seperti diungkap sebuah laporan yang diterbitkan di situs resmi Universitas Harvard.

Dimana sebuah meta analisis 2015 dari National Kidney Foundation menunjukkan orang yang memproduksi 2 sampai 2,5 liter air urin setiap hari, 50% lebih kecil mengembangkan batu ginjal dibandingkan dengan orang yang memproduksi air urin lebih sedikit.

Sebagai informasi, kita harus mengonsumsi air sekitar 8 sampai 10 gelas per hari untuk memproduksi air urin dalam jumlah tersebut.

Laporan lebih lanjut menunjukan air lemon juga bisa membantu detoksifikasi ginjal.

Baca Juga: Menjaga Kesehatan Ginjal Butuh Pengetahuan dan Perawatan, Ini Tiga Pihak yang Terlibat

Demikian yang dikatakan Dr. Brian Eisner, salah satu Direktur Program Batu Ginjal di Rumah Sakit Umum Massachusetts.

"Penelitian telah menunjukkan bahwa minum setengah cangkir konsentrat jus lemon yang diencerkan dalam air setiap hari atau jus dari dua lemon bisa meningkatkan sitrat urin dan kemungkinan mengurangi risiko batu ginjal," ujarnya.

Untuk mengonsumsinya, kita bisa mencampur air lemon dan minyak zaitun dengan air.

Ingat, hindari mencampur air lemon dengan zat aditif seperti gula atau perasa lain karena dapat memperburuk masalah.(*)

Baca Juga: Hati- hati, Hipertensi yang Tidak Terkontrol Dapat Berpengaruh Pada Fungsi Ginjal