Find Us On Social Media :

6 Infused Water Mix Fruit Terbaik untuk Kesehatan, Ada yang 4 Campurannya

Rekomendasi resep infused water dengan buah dan rempah.

GridHEALTH.id - Minuman infused water belakangan ini populer karena diklaim baik untuk kesehatan.

Infused water biasanya mengandung buah yang dapat menghidrasi tubuh dan segar, karena rasanya yang manis.

Melansir laman pvamu.edu, Selasa (05/04/2022), minum infused water dapat memberikan berbagai manfaat bagi tubuh.

Seperti mengontrol nafsu makan, mempertahankan kekebalan, mencegah penyakit maag, dan mengatur gula darah.

Infused water yang paling sering dibuat yakni air putih dengan potongan-potongan lemon.

Namun selain lemon, terdapat beberapa buah dan rempah lain yang juga bisa dimanfaatkan untuk membuat infused water.

Berikut adalah beberapa rekomendasi racikan infused water terbaik untuk kesehatan.

1. Stroberi dan kiwi

Buah pertama yang bisa dimanfaatkan sebagai infused water adalah stroberi dan kiwi.

Baca Juga: Minum Infused Water Dari 5 Bahan Alami Ini, Berat Badan Bisa Turun

Minum infused water stroberi dan kiwi, bermanfaat untuk menjaga kesehatan kardiovaskular, memperkuat sistem imun, mengatur gula darah, dan melancarkan pencernaan.

2. Mentimun, jeruk nipis, dan lemon

Jika bosan minum infused water hanya dengan lemon, bisa ditambahkan potongan mentimun dan jeruk nipis.

Infused water yang dibuat menggunakan potongan mentimun, jeruk nipis, dan lemon, mampu membantu manajemen berat badan air, mencegah kembung, dan mengontrol nafsu makan.

3. Lemon, mint, jahe, dan mentimun

Nah, infused water yang dibuat dengan lemon, mint, jahe, dan mentimun cocok bagi orang yang suka dengan rasa asam dan sedikit pedas.

Dilansir dari Spoon University, untuk membuatnya cukup dengan siapkan setengah lemon besar, 5-6 potong daun mint, sepotong jahe, dan 6 potong mentimun.

Kombinasi infused water ini dapat membuat tubuh terus terhidrasi dan melembabkan kulit.

4. Kayu manis dan jahe

Baca Juga: 5 Infused Water Ampuh Turunkan Tekanan Darah Tinggi, Segar dan Kaya Antioksidan

Siapkan 1 batang jahe yang sudah dibersihkan dan potong tipis, tambahkan 1/2 sendok teh kayu manis, 1 potongan lemon tipis, dan 5 gelas air.

Infused water yang dibuat menggunakan kayu manis dan jahe, berguna untuk meningkatkan sistem imun, menurunkan berat badan, dan mengatasi penyakit infeksi.

5. Blueberry dan mint

Infused water dengan campuran blueberry dan daun mint, dapat membantu mencegah infeksi kandung kemih hingga membantu mengatasi stres.

Untuk membuatnya, siapkan 1 cangkir blueberry, 10 lembar daun mint, dan 5 gelas air.

6. Raspberi dan semangka

Infused water ini bisa dibuat dengan menggunakan 1 gelas raspberi, 1 gelas semangka, dan 5 gelas air.

Manfaat yang didapatkan dari mengonsumsi infused water ini yakni mengatur tekanan darah, mempercepat metabolisme, hingga menghindrasi tubuh.(*)

Baca Juga: Apa Bedanya Infused Water Buah-Buahan dan Air Putih Biasa Dari Sisi Manfaat? Ada 3 Perbedaan