1. Terapkan pola makan sehat
Pola makan sehat sering terlupakan saat seseorang sedang berpuasa. Sehingga saat buka puasa, karena terlalu lapar, langsung mengonsumsi makanan berat.
Padahal, seharusnya membatalkan puasa diawali dengan makanan ringan seperti kurma dan air putih, buah, atau sayuran.
2. Selalu pilih makanan yang tepat
Supaya berat badan tidak naik, bijaklah memilih makanan untuk melepaskan rasa lapar.
Kontrol nafsu makan dengan mengonsumsi makanan sehat seperti buah dan sayuran segar, susu rendah lemak, daging tanpa lemak, dan daging ayam tanpa kulit.
Selain memilih jenis makanannya, perhatikan juga cara mengolahnya. Jangan terlalu banyak makan makanan yang digoreng, karena tinggi lemak jahat dan kalori.
3. Jangan makan berlebih
Cara menjaga berat badan agar tidak naik selama Ramadan adalah dengan tidak makan berlebihan.
Saat berbuka, jangan langsung makan dalam porsi besar.
Cobalah atur makanan utama jadi setengah porsi setelah salat maghrib dan setengah porsi lainnya, usai tarawih.