Find Us On Social Media :

Tak Hanya Hepatitis Akut Misterius, WHO Tetapkan 10 Penyakit Sebagai KLB Sepanjang April 2022

WHO sepanjang April 2022 tetapkan 10 peyakit menjadi Disease Outbreak News alias KLB.

GridHEALTH.id - Seperti yang kita ketahui, dengan adanya kasus Hepatitis Akut misterius yang sebabkan lebih dari 200 kasus dari 20 negara di dunia, WHO menetapkan bahwa hepatitis akut misterius sebagai Kejadian Luar Biasa (KLB), atau Disease Outbreak News (DONs).

Hepatitis akut misterius pertama kali diketahui pada 5 April 2022.

WHO pertama kali mendapat notifikasi kasus ini dari Inggris, yang kemudian dimasukkan dalam Disease Outbreak News (DONs) WHO 15 April 2022.

Mengenai kasus hepatitis akut misterius, hingga saat ini di Indonesia menurut papar Guru Besar Kesehatan Anak bidang Gastrohepatologi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) Hanifah Oswari, ada penambahan kasus pada anak.Namun, kasus-kasus itu masih harus diinvestigasi lebih lanjut untuk memastikan apakah kasus tersebut benar hepatitis akut atau bukan."Pada saat ini memang sudah ada laporan-laporan, baik dari Jakarta penambahan kasusnya maupun dari luar kota. Sudah ada laporan-laporan dugaan untuk keadaan penambahan kasus (Hepatitis akut)," ujar Hanifah dalam keterangan pers secara virtual bersama Kementerian Kesehatan pada Kamis (5/5/2022).Tapi sekali lagi, "Tapi hal ini masih dalam investigasi apakah benar masuk dalam kriteria Hepatitis akut berat atau bukan. Jadi sebenarnya sudah ada laporan, tapi belum ada investitasi lebih lanjut," jelasnya, dikutip dari Kompas.com (5/05/2022).

Data pastinta, jelas Hanifah, kemungkinan pihaknya baru mendapat laporan lebih lengkap tentang kasus-kasus tersebut beberapa hari kedepan.

Ada 10 Penyakit yang Ditetapkan KLB oleh WHO

Baca Juga: Anatomi Payudara Pria dan Perempuan, Sama dan Serupa Tapi Beda Fungsi

Prihal KLB alias DONs hepatitis akut misterius yang ditetapkan WHO, ternyata pada waktu yang tidak jauh berbeda, WHO telah menetapkan penyakit lainnya menjadi KLB.

Menurut data dan informasi saat ini ada 10 penyakit yang ditetapkan KLB oleh WHO.

Sepanjang bulan April 2022 ada 10 penyakit Disease Outbreak News WHO, yaitu

* Hepatitis ini dengan laporan pertama 15 April di Inggris dan Irlandia serta 23 April di berbagai negara,

* Ebola di Kongo,