Find Us On Social Media :

Wanita Korban Pelecehan Seksual Lebih Rentan Terkena Hipertensi, Studi

Trauma yang dialami oleh korban pelecehan seksual, meningkatkan risiko hipertensi.

"Kami telah lama memahami bahwa stres terkait dengan tekanan darah tinggi," kata Rebecca Thurston, PhD, profesor psikiatri dan direktur Program Penelitian Kesehatan Biobehavioral Wanita di University of Pittsburgh.

"Baru-baru ini ada lebih banyak perhatian pada pelecehan atau kekerasan seksual, penyebab stres utama yang dialami oleh banyak wanita, dan implikasinya terhadap kesehatan jantung," sambungnya dikutip dari Everyday Health.

Menurutnya, hasil penelitiannya bertujuan untuk menggarisbawahi betapa berbahayanya pengalaman kekerasan seksual bagi kesehatan jantung wanita.

Selain penelitian yang terbit di jurnal AHA, ada juga studi serupa yang dipublikasinkan di Social Science and Medicine.

Penelitian itu mempelajari hubungan antara tekanan darah tinggi dengan beberapa faktor risiko, seperti pelecehan seksual, diskriminasi ras, kekerasan di tempat kerja, dan paparan polutan beracun.

Dari sekian banyak faktor risiko, hanya pelecehan seksual yang dapat meningkatkan risiko tekanan darah tinggi.

Hasil yang serupa juga ditemukan oleh para peneliti yang menerbitkan studinya di JAMA Internal Medicine, pada 2019.

Baca Juga: Kasus Pelecehan Anak di Bintaro Xchange Berujung Damai, Ketahui Dampaknya Bagi Buah Hati

Rebecca Lawn, PhD, seorang epdemiolog di Harvard T.H. Chan School of Public Health di Boston, menjelaskan kaitan antara trauma pelecehan seksual dengan hipertensi.

Menurutnya, kedua hal tersebut saling berkaitan. Trauma yang dirasakan oleh para korban membuat sistem saraf simpatik tubuh menjadi overdrive.

Sehingga muncul respon fight-or-flight ('hadapi atau lar'i) yang mengarah pada peningkatan denyut jantung dan tekanan darah.

Pengalaman traumatis yang dialami oleh para korban, secara tidak langsung berdampak pada kesehatan jantung.

Pada beberapa orang, kejadian ini memicu mereka melakukan gaya hidup yang tidak sehat seperti merokok, yang dapat meningkatkan risiko hipertensi.

"Mencegah kekerasan seksual terhadap perempuan, yang penting dalam dirinya sendiri, juga dapat mengurangi beberapa risiko hipertensi pada perempuan dan menguntungkan kesehatan jantung jangka panjang mereka," pungkasnya. (*)

Baca Juga: Penyintas Hipertensi Wajib Tahu, 11 Jenis Golongan Obat Anti Hipertensi