GridHEALTH.id - Kasus harian positif Covid-19 telah tembus angka 5.085, pada Selasa (18/7/2022).
Kenaikan kasus Covid-19 yang terjadi belakangan ini, disebabkan oleh adanya subvarian Omicron BA.4 dan BA.5.
Tak hanya itu, beberapa hari yang lalu juga ditemukan kasus subvarian Omicron BA.2.75 atau Centaurus di DKI Jakarta dan Bali.
Dalam situasi ini, protokol kesehatan tentunya perlu diperketat lagi, untuk menjaga agar tubuh terlindungi dari Covid-19.
Selain itu, menjaga kebersihan hidung juga bisa menjadi salah satu cara tambahan untuk mencegah virus masuk ke dalam tubuh.
Kebersihan hidung dapat dijaga dengan menggunakan alat pencuci hidung, seperti Enovid nose sanitizer.
Alat pembersih hidung ini, digunakan dengan cara disemprot ke setiap lubang hidung sebanyak 2 kali.
Tujuannya adalah untuk membentuk lapisan pelindung yang akan menghambat dan mematikan virus corona di hidung.
Sehingga, virus tidak bisa masuk ke dalam saluran pernapasan atas, seperti paru-paru.
Baca Juga: Gejala Subvarian BA.2.75, Dirasakan Pasien yang Terinfeksi di Jakarta, Ringan-ringan Semua
"Saat disemprotkan, Enovid akan menghasilkan Nitric Oxide segar yang mampu membunuh virus di rongga hidung dan tenggorokan hingga 99,9% dalam hitungan menit," kata Chris Miller, co-founder Sanotize, dikutip dari WartaKota (20/6/2022).
Enovid diketahui telah menyelesaikan uji klinis fase 3 yang dilaksanakan di India, pada sejumlah pasien Covid-19.
Para pasien yang mencuci hidung menggunakan Enovid nose sanitizer, sembuh lebih cepat dibanding mereka yang tidak melakukannya.
Efektivitas nose sanitizer seperti Enovid, juga telah diterbitkan di The Lancet Regional Health pada 11 Juli 2022.
Dalam penelitian itu, ditemukan bahwa nitric oxide nasal spray (NOS) mampu mencegah perkembangan Covid-19 di saluran pernapasan.
Penggunaan alat cuci hidung pada pasien yang terinfeksi, mampu mempercepat pembersihan virus SARS-CoV-2 dari hidung.
Peneliti juga tidak menemukan adanya virus RNA empat hari lebih awal dibandingkan dengan plasebo.
Bagaimana pejelasan dokter tentang efektivitas Enovid nose sanitizer dalam mencegah Covid-19?
Dokter umum Adam Prabata yang aktif membagikan edukasi kesehatan di media sosial, sempat menyoroti penggunaan nose sanitizer.
Baca Juga: Masuk Mal dan Naik Angkutan Umum Sudah Wajib Booster, Pakar IDAI Sebut Anak Belum Membutuhkan
Ia menyebutkan sebuah riset yang dilakukan di Inggris, terhadap 40 orang yang menggunaakn alat cuci hidung dengan kandungan Nitric Oxide.
Hasilnya, 95 persen konsentrasi virus Covid-19 turun dalam kurun waktu satu hari atau 24 jam setelah penggunaan.
Meski begitu, dokte Adam mengatakan masih dibutuhkan penelitian berskala besar, untuk menentukan efektivitas nose sanitizer dalam mencegah atau mengobati Covid-19. (*)
Baca Juga: BPOM Keluarkan Izin Penggunaan Obat Paxlovid untuk Covid-19 dan Dosisnya