Selain rentan mengalami ruam popok, kulit bayi prematur juga lebih mungkin terkena iritasi.
Jadi, sebaiknya pilihlah pakaian bayi yang terbuat dari bahan katun karena lembut dan membuat kulit bisa bernapas. Pakaian dari serat sintesis harus dihindari.
5. Jaga kebersihan kulit bayi
Tips merawat kulit bayi prematur yang terakhir adalah selalu menjaga kebersihannya setelah minum susu.
Jika ada sisa-sisa susu di sekitar mulutnya, maka segera bersihkan untuk mencegah terjadinya infeksi jamur kandida, terutama bila anak menyusu dari dot. (*)
Baca Juga: Bayi Prematur dan Bayi Berat Lahir Rendah (BBLR) Tingkatkan Risiko Stunting