Find Us On Social Media :

Hotman Paris Keracunan Obat Sebabkan Matanya Bengkak, Ini Gejala dan Pertolongan Pertamanya

Hotman Paris keracunan obat, matanya bengkak.

GridHEALTH.id - Kabar mengejutkan dari pengacara kondang flamboyan Hotman Paris Hutapea.

Hari ini, Selasa (9/8/2022), tadi pagi dirinya dilarikan ke UGD Rumah Sakit Mitra Kelapa Gading.Hotman Paris mengalami keracunan.

Keracunan itu disebabkan oleh obat yang ia konsumsi.

"Pagi-pagi Hotman dibawa ke UGD, keracunan obat, nih matanya bengkak tuh," ujarnya sambil memperlihatkan kondisi matanya."Keracunan obat, kebanyakan makan obat dan juga ngurus badan," sambungnya.

Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagram pribadi miliknya @hotmanparisofficial.

Dalam unggahan itu, tampak Hotman Paris mengenakan kaos berwarna putih.

Setelah memeriksakan diri, Hotman mengungkap bahwa ia sudah mendapatkan obat lain untuk mengatasi keracunan yang ia alami.

Baca Juga: Muncul Covid-19 Subvarian BA.4.6, Ini Gejala yang Paling Banyak Dialami Pasien

"Nih obatnya sudah ada nih," kata Hotman.

Melengkapi unggahannya, Hotman pun juga menuliskan caption."Sebelum terlambat!" tulisnya.

Ketahuilah, keracunan obat juga memicu komplikasi medis hingga kematian. Seberapa parah kondisinya bergantung pada jenis obat, dosis yang dikonsumsi, juga riwayat medis orang yang bersangkutan.Gejala Keracunan ObatGejala keracunan obat bisa berbeda-beda, tergantung pada jenis dan dosis obat yang dikonsumsi, serta kondisi kesehatan orang tersebut ketika mengonsumsi obat.

Gejala keracunan obat juga sering kali berupa efek samping obat tersebut, namun dengan tingkat keparahan yang lebih tinggi.Beberapa gejala umum yang dapat muncul pada seseorang yang mengalami keracunan obat adalah sebagai berikut, dilansir dari laman RS Annisa (14/03/2019):