Find Us On Social Media :

Sex Threrapy Untuk Kebahagiaan di Ranjang dan Mendapatkan 10 Manafaat Kesehatan yang Banyak Dicari Manusia

Sex therapy untuk kebahgiaan dan kepuasan seks juga untuk kesehatan psikis dan fisik.

 

GridHEALTH.id - Istilah sex therapy bagi orang pada umumnya mungkin terdengar vulgar. Padahal, jauh dari kesan vulgar dan pornografi.

Menurut Ikhsan Bella Persada, M.Psi., seorang pikolog, terapi seks merupakan tindakan untuk mendiskusikan permasalahan psikologis yang berdampak ke masalah seksual individu.

Selain itu, tidak sedikit pakar kesehatan yang mempunyai pandangan jika seks pun sebagai meia terapi untuk kesehatan paripurna.

Dalam sex therapy, “Saat pasien melakukan konseling, akar permasalahannya akan digali terlebih dulu. Terapis biasanya akan menanyakan soal stres dan kehidupan seksual yang belakangan ini dialami. Semua yang berkaitan dengan seks akan ditanyakan. Dari situ, barulah psikolog akan menentukan sejumlah sesi yang harus dijalani," kata Ikhsan, dikutip dari Klikdokter (17/05/2021).

Sex therapy selain oleh psikolog juga bisa dilakukan oleh seksolog.

Baca Juga: Makanan Bayi, Pemberian MPASI Pertama Kali, Buah-buahan Atau Daging?

Seorang seksolog biasanya berangkat dari dokter spesialis kandungan ataupun dokter spesialis kulit dan kelamin. Mereka akan menangani masalah yang dipicu oleh faktor-faktor medis.

“Tapi, kalau memang area permasalahannya ke psikologis, akan lebih baik terapinya dilakukan dengan psikolog,” ujar Ikhsan.

Manfaat Sex Therapy Untuk Hubungan Intim

Manfaat dari sx therapy adalah inti dari terapi seks, uitu membantu mengatasi tantangan fisik dan emosional, agar memiliki hubungan memuaskan dan kehidupan seks yang menyenangkan.

Karenanya sudah tentu keluhan seputar seks yang dialami pasangan dengan sex therapy, mulai dari libido rendah atau berlebihan, kepercayaan diri yang rendah, impotensi, ejakulasi dini, sampai susah orgasme, bisa dipecahkan.

Namun Ikhsan menegaskan bahwa manfaat sex therapy tidak bisa instan.