Find Us On Social Media :

Tak Hanya Jadi Toner, Cuka Apel Juga Bisa Sebagai Obat Kutil Alami, Begini Cara Pakainya

Obat kutil alami cuka apel dapat merontokkan kutil dalam waktu satu minggu.

GridHEALTH.id – Menghilangkan kutil yang tumbuh di kulit bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya dengan obat alami cuka apel.

Di tubuh kutil bisa tumbuh di mana saja, seperti wajah, tangan, leher, ketiak, jari-jari tangan, telapak kaki, atau bahkan sekitar kelamin.

Menurut Cleveland Clinic, kutil paling rentan dialami oleh orang-orang yang mempunyai sistem imun lemah seperti pengidap autoimun atau lansia.

Akan tetapi, baik orang dewasa maupun anak-anak, mempunyai risiko terkena kutil yang sama.

Kutil disebabkan oleh HPV atau human papillomavirus yang bisa menular melalui kontak langsung dengan kutil, menyentuh benda yang terkontaminasi virus, hubungan seksual, hingga kebiasaan mengigit jari.

Efektivitas obat kutil alami cuka apel

Pengobatan rumahan menghilangkan kutil menggunakan cuka apel, banyak kerap dilakukan oleh beberapa orang, meski bukti ilmiahnya masih belum kuat.

Melansir Medical News Today, alasan mengapa orang-orang menggunakan obat kutil alami cuka apel karena sifat asamnya dipercaya dapat menghancurkan jaringan, sama seperti salicylic acid.

Berdasarkan sebuah studi dari National Institute of Health, cuka apel efektif melawan bakteri termasuk Escherichia coli (E. Coli) dan Salmonella.

Untuk perawatan kulit, cuka apel pun juga sering dijadikan sebagai toner yang dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati dan meredakan peradangan akibat jerawat.

Bermacam-macam keefektivitasan itulah yang membuat beberapa orang menggunakan obat kutil alami cuka apel untuk mempercepat proses penyembuhan.

Baca Juga: Penularan Kutil Kelamin Bisa Karena Hubungan Seksual, Kondom Bisa Mencegahnya?