Pemicu munculnya ruam di wajah bisa disebabkan beberapa hal, seperti kulit tidak cocok dengan sesuatu yang dioleskan, memiliki alergi terhadap debu, makanan, dan obat-obatan tertentu, atau imun tubuh seseorang sedang turun.
"Pasien dengan imun tubuh yang sedang turun juga bisa (muncul ruam). Ini membuat kulit kita sensitif dan timbul ruam kemerahan di lokasi tertentu," jelas dokter Edwin yang praktik di RS Siloam TB Simatupang.
Alergi kulit akibat kosmetik bisa berkembang dalam waktu yang sangat cepat, bahkan hanya dalam hitungan menit.
Seringnya, alergi terjadi karena zat kimia yang ada dalam kosmetik tidak cocok dengan jenis kulit.
Ada beberapa perawatan yang bisa dilakukan untuk mengatasi gejala alergi besar pada wajah.
Konsumsi Antihistamin
Antihistamin dapat mengurangi pembengkakan, kemerahan, dan gatal-gatal pada ruam dan gatal-gatal di wajah.
Zat ini juga membantu atasi gejala, seperti mata berair, hidung tersumbat, dan kesulitan bernafas.
Antihistamin tersedia dalam bentuk tablet, krim, tetes mata, dan semprotan hidung.
Oleskan pelembab
Pelembap alami seperti dari aloe vera dapat membantu melembapkan kulit kering dan mengurangi gatal.
Baca Juga: Ikuti 8 Tips Mengatasi Biduran Disertai Pembengkakan pada Wajah Ini, Reda Lebih Cepat