Find Us On Social Media :

Kenali 7 Buah yang Tidak Boleh Dimakan untuk Penyintas Asam Urat

Anggur jadi salah satu buah yang tidak boleh bagi pengidap asam urat

GridHEALTH.id - Lebih waspada, inilah buah yang tidak boleh bagi penderita asam urat untuk dikonsumsi.

Kekambuhan asam urat bisa terjadi jika mengonsumsi makanan dengan kandungan purin yang tinggi, misalnya saja daging merah.

Namun, siapa sangka jika beberapa buah-buahan ini jadi pantangan untuk pengidap asam urat.

1. Nangka

Baca Juga: Perbedaan Asam Urat dan Rematik, Beginilah Cara Mengobati Keduanya

Buah tropis yang bisa dengan mudah ditemukan di wilayah Asia seperti Indonesia, mempunyai kandungan nutrisi yang penting untuk kesehatan tubuh seperti vitamin C, asam folat (vitamin B9), magnesium, dan kalium.

Namun, bagi penyintas asam urat sebaiknya membatasi atau bahkan sama sekali tidak mengonsumsi nangka.

Kadar purin yang tinggi dalam buah ini, dapat menyebabkan kekambuhan.

2. Durian

Durian ini merupakan buah favorit dan punya riwayat asam urat, sebaiknya kurangi asupannya.

Terdapat kandungan kolesterol yang tinggi di durian.

Selain meningkatkan kadar kolesterol, makan durian yang berlebihan bisa menyebabkan terjadinya kekambuhan asam urat.

3. Rambutan

Ketika sudah matang sempurna, rambutan akan memberikan rasa manis ketika dimakan secara langsung.

Namun jika tingkat kematangannya terlalu tinggi, gula dalam buah ini bisa berubah menjadi alkohol.

4. Nanas

Baca Juga: 5 Jenis Obat Herbal Penurun Asam Urat Tinggi dan Pantangannya, Nyeri pun Hilang

Nanas mempunyai kandungan serat dan vitamin yang tinggi, sehingga baik bagi kesehatan.

Akan tetapi, sama seperti gula alami dalam rambutan, naans bisa berubah menjadi alkohol saat ada di dalam sistem pencernaan.

Alkohol yang terbentuk secara alami tersebut, dapat memicu kenaikan kadar asam urat.

5. Plum

Plum termasuk buah yang tidak boleh dimakan pengidap asam urat.

Contoh, dalam 100 gram (g) plum kering mengandung 64miligram (mg) purin.

6. Anggur

Fruktosa merupakan jenis gula monosakarida yang memberi rasa manis alami beberapa pada buah, termasuk anggur.

Anggur merupakan contoh buah yang mengandung fruktosa yang tinggi.

Dikutip dari laman Everyday Health, para peneliti melaporkan adanya korelasi antara makanan tinggi fruktosa dan gejala asam urat, yang juga mencakup kondisi nyeri kronis.

7. Kurma

Baca Juga: Sering Mengalami Nyeri, Kenali Ciri-ciri Asam Urat Tinggi pada Kaki

Sama dengan anggur, kurma juga menjadi buah tinggi fruktosa.

Fruktosa yang ditemukan di dalamnya, akan merangsang produksi asam urat dalam darah.Jadi, jika ingin dikonsumsi oleh penderita asam urat, sebaiknya jangan makan terlalu banyak.

Itulah beberapa buah yang tidak boleh bagi pengidap asam urat.

Baca Juga: Ciri-ciri Asam Urat Tinggi, Bisa Dilihat dari Nyeri di Bagian ini!