Find Us On Social Media :

Demi Tampil Lebih Muda 5 Jenis Operasi Wajah Dijalani Titi DJ di Korsel, Padahal Perawatan Wajah ini Bisa Dicoba untuk Mempercantik Diri

Penyanyi Titi DJ jalani operasi anti aging

GridHEALTH.id - Memiliki penampilan yang sempurna jadi dambaan banyak orang.

Terlebih bagi mereka yang bekerja di dunia hiburan.

Bahkan, untuk terlihat semakin muda meski sudah berusia juga menjadi harapan banyak orang.

Salah satunya adalah penyanyi sekaligus Diva Tanah Air, Titi DJ yang belakangan ini bagikan kondisinya.

Dirinya menunjukkan wajah usai menjalani operasi plastik anti penuaan atau anti aging di Korea Selatan.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Panu di Wajah, Ternyata Bisa Pakai Lengkuas

Melalui akun Instagram pribadinya, Titi DJ mengunggah penampilan terbarunya yang terlihat semakin muda.

Sang Diva Pop bahkan tak ragu mengungkapkan jenis prosedur operasi yang dilakukan demi mendapatkan wajah yang diidamkan.

Kata Titi DJ, ada sekitar lima jenis operasi di wajahnya, yaitu face lift, forehead lift, neck lift, lower blepharoplasty, dan fat graft.

Diungkap pelantun Sang Dewi, bahwa Lower Blepharoplasty adalah operasi menghilangkan lemak di kantong mata.

"Lemak aku yg diambil adalah dari lemak paha bagian dalam, lalu di isi di bagian wajahku, di kening, di pelipis dan di area smiling line, untuk menambah volume supaya kerutan2nya terisi dan kulit wajah jadi halus dan minim kerutan," terang Titi DJ.
 
Ia secara terang-terangan mengungkapkan ingin tampak lebih muda meski tanpa bantuan makeup tebal.
 
 
 

"Aku to the point aja ya. Jawabannya adalah karena aku ingin kulit muka dan leherku kencang kembali, dengan begitu aku terlihat muda dan segar tanpa bantuan makeup tebal,"

"Aku melakukan ini untuk diriku sendiri, untuk kesenangan dan kepuasan diriku sendiri," tulis Titi DJ.