Find Us On Social Media :

Trend Surrogacy, Aktris Priyanka Chopra juga Paris Hilton Punya Anak Biologis Tanpa Hamil

Metode ibu pengganti anak biologis bisa dilakukan saat kehamilan justru membahayakan nyawa.

GridHEALTH.id - Mempunyai anak biologis tanpa harus hamil dan melahirkan bukan hal yang mustahil terjadi. Sejumlah public figure telah melakukannya. Priyanka Chopra dan Paris Hilton telah melakukannya.

Aktris Bollywood tersebut dan suaminya Nick Jonas, setahun yang lalu menyambut kelahiran putri pertama mereka melalui ibu pengganti atau surrogacy.

Baru-baru ini Paris Hilton pun telah bersuka cita atas kelahiran anak pertamanya dengan cara ibu pengganti.

“Kami sangat gembira untuk mengonfirmasi bahwa kami telah menyambut bayi melalui ibu pengganti. Kami meminta privasi selama waktu khusus ini karena kami fokus pada keluarga kami. Terima kasih banyak,” tulis Priyanka Chopra dan Nick Jonas di akun Instagram mereka.

Bukan tanpa alasan, mempunyai anak melalui metode ibu pengganti anak biologis ini dipilih oleh pasangan selebriti tersebut, karena kondisi medis yang dialami oleh Priyanka.

Baca Juga: Tren Surrogate Mother, Meski Tidak Hamil Paris Hilton Sambut Kelahiran Anak Biologis Pertamanya

"Saya mengalami komplikasi medis. Ini adalah langkah yang perlu, dan saya sangat bersyukur berada di posisi di mana saya bisa melakukan ini," ujarnya dikutip dari The Indian Express, Jumat (20/1/2023).

Apa Itu Ibu Pengganti?

Dilansir dari Pregnancy Birth & Baby, surrogacy dilakukan dengan melibatkan seseorang yang setuju untuk "dititipkan" bayi dari pasangan lain, yang nantinya akan dilahirkan.

Pasangan yang akhirnya memilih menggunakan metode ini, biasanya mengalami kondisi berikut:

1. Seorang wanita mengalami masalah dengan kondisi kesehatan rahimnya atau rahimnya telah diangkat.

2. Mempunyai kondisi kesehatan tertentu yang akan menempatkan dirinya dan janin dalam bahaya jika hamil. 

Jenis Prosedur Ibu Pengganti

Menurut Human Fertilisation & Embryology Authority (HFEA), kesuksesan dilakukannya prosedur ini bergantung pada beberapa faktor.