Rekomendasi Jenis Obat untuk Atasi Perut Kembung yang Bisa Dibeli di Apotek

Ilustrasi obat medis untuk perut kembung yang dijual di apotek

Ilustrasi obat medis untuk perut kembung yang dijual di apotek

1. Simethicone

Simethicone atau senyawa silikon adalah obat OTC yang sudah disetujui oleh Food and Drug Administration (FDA).

Obat ini bisa membantu meredakan kembung yang diakibatkan oleh kelebihan gas di saluran pencernaan.

Merek dagang yang populer adalah Gas-X, Mylicon, Maalox anti gas.

Untuk dosisnya sendiri bisa ditanyakan langsung pada apotek yang menjualnya.

Selain itu ada efek samping yang diberikan oleh obat jenis ini yaitu mual dan diare ringan.

2. Antasida

Antasida merupakan obat OTC yang bisa menetralkan asam di lambung.

Obat ini bisa meringankan perut kembung yang terjadi karena sembelit.

Bahan di dalamnya berupa simethicone, garam kalsium, magnesium hidroksida, dan alumunium hidroksida.

Merek dagang yang populer adalah Mylanta, Tum, hingga Maalox.

Dosis pun bervariasi tergantung merek yang dibeli.

Baca Juga: Penyebab Perut Kembung dan Begah Saat Hamil, Jalani Pola Hidup Ini untuk Mengatasinya Tanpa Obat

3. Bismuth subsalicylat

Obat yang satu ini dijual bebas dan biasa digunakan untuk meredakan masalah gas di dalam sistem pencernaan.