Find Us On Social Media :

Coba Beli 4 Bahan Alami Ini, Efektif Mengobati Asam Lambung!

Kandungan vitamin dan mineral dalam mentimun dapat menurunkan kadar asam lambung naik.

GridHEALTH.id - Asam lambung yang kambuh sangat tidak nyaman, mual hingga sesak napas kerap dirasakan penyintasnya.

Kekambuhan bisa terjadi karena sejumlah hal. Mengutip NHS, kondisi ini bisa dipengaruhi oleh makanan dan minuman tertentu seperti kopi atau makanan pedas.

Tubuh yang sedang mendapatkan tekanan sehingga stres dan cemas pun, juga bisa menjadi penyebab asam lambung naik.

Untuk mengatasi sederet gejalanya, penyintas penyakit ini biasanya akan mengonsumsi obat berbahan kimia.

Bahan Alami untuk Asam Lambung

Namun, obat herbal yang terbuat dari bahan-bahan alami di sekitar juga bisa dijadikan sebagai opsi pengobatan lainnya.

Adapun bahan alami yang bisa dimanfaatkan untuk mengobati asam lambung di antaranya:

1. Air Kelapa

Tak hanya menyegarkan, ternyata air kelapa juga dapat digunakan untuk obat saat asam lambung naik.

Hal ini karena air kelapa memiliki kandungan kalium yang mampu menjaga keseimbangan pH dalam tubuh.

Tak hanya itu, air kelapa juga dapat mengontrol kadar asam lambung dan mengurangi risiko terjadinya refluks.

2. Lidah Buaya

Melansir Select Health, mengonsumsi lidah buaya yang telah dijadikan sebagai minuman, berkhasiat untuk menurunkan asam lambung.

Air lidah buaya diketahui dapat menenangkan iritasi yang terjadi di saluran pencernaan akibat refluks asam.

Baca Juga: Jenis Makanan yang Dilarang Bagi Para Penderita Asam Lambung