Find Us On Social Media :

Rekomendasi Obat Asam Urat Tangan dan Kaki, Medis Hingga Alami

Obat asam urat untuk mengatasi kekambuhan di tangan dan kaki.

GridHEALTH.id - Kadar asam urat yang tinggi dalam tubuh, dapat menyebabkan terbentuknya kristal kecil di dekat persendian.

Ini merupakan salah satu dari sekian banyak penyakit peradangan sendi atau arthritis yang sangat menyakitkan.

Biasanya, asam urat yang kambuh menyebabkan masalah pada sendi yang mengarah ke ujung tungkai.

Akan tetapi, tidak menutup kemungkinan juga penyakit dengan nama lain gout ini, terjadi pada persendian yang ada di tangan termasuk sendi siku, pergelangan tangan, dan jari.

Asam urat di tangan dan kaki perlu segera diobati, karena selain rasa nyeri, pembengkakan juga biasa menyertainya.

Cara tercepat untuk mengatasi kondisi ini adalah dengan mengonsumsi obat asam urat.

Pilihan Obat Asam Urat di Tangan dan Kaki

Berikut adalah beberapa obat asam urat di tangan dan kaki, baik secara medis maupun alami.

1. Obat Anti-inflamasi Non Steroid (OAINS)

Mengutip KHealth, sama seperti nyeri pada persendian di bagian tubuh yang lain, rasa sakit akibat asam urat di tangan dan kaki juga dapat diatasi menggunakan obat pereda nyeri.

Jenis obat anti-inflamasi ini terbagi dua, ada yang bisa dibeli secara bebas atau over the counter seperti ibuprofen dan yang membutuhkan resep dokter.

Obat ini diminum tiga sampai empat kali sehari, sesuai dengan petunjuk penggunaan yang ada pada label kemasan.

Penggunaan obat harus dihentikan saat gejala-gejala yang tadinya mengganggu telah mereda.

Baca Juga: Cara Menurunkan Asam Urat Sesuai Anjuran Dokter, Perhatikan Baik-baik!

2. Kompres Dingin

Rasa nyeri yang diakibatkan oleh asam urat yang kambuh, dapat diatasi dengan melakukan kompres dingin.

Caranya, bungkus es batu dengan handuk dan tempelkan ke persendian di tangan maupun kaki yang terasa nyeri selama kurang lebih 20 menit.

3. Akar Jahe

Obat asam urat di tangan dan kaki dari bahan alami, bisa menggunakan akar jahe. Ini karena terdapat sifat anti-inflamasi yang mampu mengurangi peradangan di tubuh.

Melansir The Healthy, salah satu cara mendapatkan khasiatnya yaitu menambahkan setengah sendok teh akar jahe ke dalam air mendidih dan minum setelah dingin.

Bisa juga dnegan membuat pasta, dengan cara menggabungkan akar jahe dengan air dan oleskan ke area yang terdampak. Diamkan selama 30 menit.

4. Cuka Sari Apel

Cuka sari apel adalah salah satu obat rumahan yang paling sering dipakai dan berguna untuk mengatasi nyeri serta pembengkakan gara-gara asam urat.

Asam yang dimiliki oleh cuka, membantu meringankan rasa sakit dan mengurangi peradangan.

Tambahkan satu sendok teh cuka sari apel ke segelas air dan minum dua hingga tiga kali sehari.

5. Perasan Lemon

Cara terbaik untuk meredakan rasa sakit asam urat dan pembengkakannya adalah dengan mengurangi jumlah kadar asam urat dalam aliran darah.

Air perasan lemon mengalkalisasi tubuh dan mengurangi jumlah asam. Cobalah campur air dari lemon yang diperas dengan setengah sendok teh baking soda.

Setelah suara mendesis yang ditimbulkannya hilang, tambahkan segelas air dan segera minum. Opsi lain yakni tambahkan perasan lemon ke air biasa dan minum sekitar tiga gelas sehari. (*)

 Baca Juga: Obat Redekan Nyeri Saat Asam Urat Kambuh Setelah Makan Jeroan