Find Us On Social Media :

Kurap di Kaki Susah Hilang, Atasi dengan 4 Salep Berikut Ini!

Kurap di kaki diawali dengan munculnya gejala di sela-sela jari.

Cara menggunakannya tentu dengan dioleskan secara langsung ke bagian kaki yang terdampak, dua kali sehari.

Berikan juga perhatian khusus pada ruang di antara jari kaki saat mengoleskan salep ini. Umumnya, kondisi mulai membaik setelah 4 minggu pengobatan.

2. Terbinafine

Obat kurap di kaki dengan bahan aktif terbinafine, bekerja dengan membunuh jamur atau mencegah pertumbuhannya.

Cara pakainya, oleskan salep terbinafine secukupnya untuk menutupi area kulit yang terkena dan sekitarnya, serta gosok dnegan lembut. Biarkan sampai mengering.

Untuk orang dewasa, dosis penggunaan yang dibutuhkan yakni dua kali per hari selama 7-28 hari.

3. Ketoconazole

Ketoconazole adalah anti jamur yang bekerja dengan cara mencegah pertumbuhan jamur di kulit.

Sebelum menggunakannya, bersihkan dulu kulit yang akan diobati dan pastikan dalam keadaan kering. Oleskan salep ini satu atau dua kali sehari.

Jangan gunakan obat ini lebih dari yang diresepkan, karena bukan menyembuhkan lebih cepat, tapi justru malah akan menyebabkan terjadinya efek samping.

4. Miconazole

Ini adalah salep kurap yang bekerja dengan cara menghentikan perkembangan jamur penyebab infeksi di kulit. Gejala akan menunjukkan perubahan dalam kurun waktu 4 minggu setelah pengobatan.

Setelah mengoleksan salep dengan kandungan bahan aktif ini, gunakan sepatu yang pas untuk sirkulasi udara dan rutin ganti sepatu serta kaus kaki, setidaknya sekali sehari. (*)

Baca Juga: 3 Jenis Obat Kurap Alami yang Mudah Dibuat dengan Bahan Dapur