Find Us On Social Media :

Hati-hati Kolesterol Tinggi Bisa Sebabkan Penyakit Jantung, Ini Penjelasannya

Kolesterol tinggi mengakibatkan penumpukan di pembuluh darah.

GridHEALTH.id - Penyakit jantung merupakan salah satu dampak buruk dari tingginya kadar kolesterol dalam darah.

Kolesterol adalah zat yang memiliki kemiripan dengan lilin dan dibutuhkan tubuh untuk memproduksi hormon dan vitamin D.

Selain itu, tubuh juga membutuhkan zat ini untuk membantu proses pencernaan makanan agar berjalan lebih baik.

Menurut Heart Foundation, ada dua jenis kolesterol dalam tubuh yakni low-density lipoprotein (LDL) atau kolesterol jahat dan high-density lipoprotein (HDL) atau kolesterol baik.

Jumlah keduanya harus seimbang, karena jika salah satunya berlebih terutama kolesterol jahat, maka efeknya akan kurang baik bagi tubuh.

Kolesterol Tinggi dan Penyakit Jantung

Risiko penyakit jantung yang meningkat akibat kolesterol tinggi diakibatkan kinerja pembuluh darah yang terganggu.

Dilansir dari WebMD, ketika ada terlalu banyak kolesterol dalam darah, ini akan menumpuk di dinding arteri. Menyebabkan proses aterosklerosis, suatu bentuk penyakit jantung.

Pada kondisi ini, arteri akan menyempit dan aliran darah ke otot jantung melambat atau tersumbat.

Akibatnya, darah yang membawa oksigen ke jantung tidak cukup dan menghasilkan rasa nyeri di dada.

Jika suplai darah benar-benar terputus akibat penyumbatan, maka seseorang berisiko tinggi mengalami serangan jantung.

Kolesterol jahat (LDL) merupakan tipe kolesterol yang menjadi penyebab penyumbatan pembuluh darah.

Baca Juga: Ciri Kolesterol Tinggi Dilihat dari Mata, Perhatikan 4 Kondisi Ini

Penyebab Kolesterol Tinggi

Melansir Mayo Clinic, meningkatnya kolesterol jahat dalam darah dipicu oleh kondisi-kondisi berikut:

1. Pola makan yang tidak sehat seperti mengonsumsi makanan yang tinggi kandungan lemak jenuh atau lemak trans, contohnya potongan daging berlemak

2. Obesitas, seseorang dikategorikan mengalami kondisi ini bila indeks masa tubuh (BMI) setara 30 atau lebih dari itu

3. Kurang berolahraga

4. Sering merokok

5. Terlalu banyak mengonsumsi minuman beralkohol

6. Pengaruh bertambahnya usia, karena fungsi hati menurun dan jadi tidak terlalu efektif menghilangkan kolesterol jahat

Untuk menurunkan kadar kolesterol dan sekaligus mengurangi risiko penyakit jantung, cara yang bisa dilakukan sebenarnya cukup mudah, yakni dengan mengubah gaya hidup.

Misalnya dengan menurunkan berat badan, apabila memang sudah diketahui terindikasi mempunyai berat badan berlebih.

Kemudian, biasakan untuk mengonsumsi makanan sehat dan bergizi dengan memfokuskan pada makanan dari tumbuhan seperti buah-buahan, sayuran, atau gandum utuh.

Selain itu, olahraga juga perlu rutin dilakukan minimal 30 menit per hari selama lima hari dalam seminggu. (*)

Baca Juga: Rutin Konsumsi Jus Tomat di Pagi Hari Efektif Merontokkan Kolesterol