Find Us On Social Media :

Tak Perlu Mahal, Ini Daftar Makanan Murah untuk Mencegah Stunting

Tempe bisa jadi salah satu makanan murah mencegah stunting

Ibu yang masa remajanya kurang nutrisi, bahkan di masa kehamilan, dan laktasi akan sangat berpengaruh pada pertumbuhan tubuh dan otak anak.

Faktor lainnya yang menyebabkan stunting adalah terjadi infeksi pada ibu, kehamilan remaja, gangguan mental pada ibu, jarak kelahiran anak yang pendek, dan hipertensi.

Selain itu, rendahnya akses terhadap pelayanan kesehatan termasuk akses sanitasi dan air bersih menjadi salah satu faktor yang sangat mempengaruhi pertumbuhan anak.

Selain itu, faktor penyebab terjadinya stunting adalah rendahnya tingkat asupan gizi baik pada ibu hamil maupun anak.

Seperti yang kita ketahui makanan bergizi tidak harus didapatkan dari makanan yang benilai mahal atau berbahan import.

Penting untuk memperhatikan angka kecukupan gizi (AKG) dalam menyusun menu harian untuk mencegah stunting.

Makanan Murah untuk Cegah Stunting

Ada beberapa bahan makanan murah meriah dan mudah didapatkan di sekitar kita.

1. Tempe dan tahu makanan berbahan dasar kedelai

Tempe dan tahu mengandung protein setiap 100 gram.

Pada tempe kurang lebih sebesar 14 gram dan 100 gram tahu sebesar 10,9 gram.

2. Kacang-kacangan

Salah satunya kacang hijau yang setiap 100 gramnya memiliki kandungan protein sebesar 8,7 gram yang banyak digunakan sebagai PMT pada Posyandu Balita

Selain kacang hijau, kacang tanah pun yang juga kaya nutrisi.

Baca Juga: Pentingnya Mengonsumsi Ikan Kembung dalam Pemenuhan Gizi Anak untuk Mencegah Stunting