Find Us On Social Media :

Waspadai 7 Ciri Paru Tidak Sehat, Jika Mengalaminya Segera ke Dokter!

Batuk yang terjadi terus-menerus, menandakan ada masalah pada paru.

3. Produksi dahak berlebih

Jika menghasilkan dahak yang berlebihan, terutama jika dahak memiliki warna yang tidak normal, seperti hijau atau kuning, ini dapat menunjukkan adanya infeksi paru atau masalah pernapasan lainnya.

Produksi dahak yang berlebihan juga bisa disertai dengan suara "ngiik" saat bernapas.

4. Nyeri dada

Ciri paru tidak sehat dan mengindikasikan ada masalah berikutnya, yakni sensasi nyeri yang terasa di sekitar dada.

Nyeri dada yang terkait dengan masalah paru biasanya terasa seperti tekanan atau berat, dan bisa semakin parah saat bernapas dalam-dalam atau batuk.

5. Kelainan suara napas

Perubahan dalam suara napas dapat menjadi petunjuk adanya masalah paru-paru.

Jika mendengar suara bising atau mengi saat bernapas, atau suara napas yang berbeda dari yang biasanya, ini bisa menunjukkan adanya penyumbatan saluran napas atau masalah lainnya pada paru-paru.

6. Kelelahan berlebihan

Ketika paru tidak berfungsi dengan baik, tubuh harus bekerja lebih keras untuk memperoleh oksigen yang cukup.

Hal ini dapat menyebabkan kelelahan yang berlebihan dan kekurangan energi.

7. Tidak maksimal saat olahraga

Penurunan drastis dalam kemampuan untuk berolahraga atau merasa cepat lelah saat beraktivitas fisik, bahkan yang ringan, ini dapat menunjukkan adanya gangguan pada paru.

Penurunan kapasitas olahraga bisa menjadi tanda bahwa paru tidak mampu memenuhi kebutuhan oksigen tubuh dengan baik. 

Kesehatan paru yang terganggu dapat berdampak serius pada kualitas hidup seseorang. Mengenali ciri-cirinya, langkah awal yang penting untuk mengidentifikasi masalah dan mendapatkan perawatan yang tepat. (*)

Baca Juga: Kualitas Hidup Penderita PPOK Menurun, Kenali Gejalanya Sedini Mungkin