Find Us On Social Media :

Jarang Disadari, Kebiasaan Merokok Memicu Lonjakan Kadar Kolesterol

Berhenti merokok dapat memperbaiki kadar kolesterol.

Darah yang tidak mengalir dengan bebas di tubuh, mengakibatkan jantung perlu kerja keras dan darah menggumpal, berujung pada serangan jantung dan stroke.

Sukses Berhenti Merokok

Melansir GoodRx Health, berhenti merokok dapat memperbaiki kadar kolesterol dalam darah.

Sejumlah penelitian menemukan bagaimana berhenti merokok baik untuk kadar kolesterol, yakni meningkatkan kolesterol baik, memperbaiki kesehatan pembuluh darah, dan mengurangi risiko penyakit jantung hingga kematian.

Efek positif tersebut, kurang lebih bisa terlihat setelah 3 minggu berhenti merokok, terutama pada kadar HDL.

Sedangkan untuk kadar LDL atau kolesterol jahat, efeknya akan didapatkan sekitar 1 hingga 5 tahun setelahnya.

Tips untuk sukses berhenti merokok, dilansir dari Mayo Clinic, adalah berikut ini:

• Cobalah terapi pengganti nikotin

• Hindari pemicu

• Kunyah permen karet tanpa gula atau permen dengan tekstur yang keras

• Olahraga teratur, karena ini dapat mendistraksi keinginan untuk merokok

• Praktikan relaksasi (*)

Baca Juga: Rutin Konsumsi Rebusan 4 Daun Ini Setiap Hari untuk Turunkan Kolesterol