Find Us On Social Media :

Wajib Tahu, 5 Cara Menjaga Produksi ASI Lancar Hingga Anak Usia 2 Tahun

Langkah cara menjaga produksi ASI yang bisa dilakukan ibu sejak dini.

GridHEALTH.id - Pemberian ASI eksklusif sangat disarankan untuk dilakukan hingga bayi berusia 6 bulan.

Setelah itu, anak mulai mengonsumsi makanan pendamping ASI (MPASI) dan menyusui dilanjutkan sampai usia 2 tahun.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pun, juga menyarankan untuk menyusui selama dua tahun kehidupan pertama anak.

Melakukannya akan memberikan manfaat yang luar biasa untuk kesehatan bayi. Dilansir dari Parents, salah satu manfaatnya adalah meningkatkan imunitas karena ASI membentuk antibodi yang baik.

Sehingga, anak memiliki risiko yang lebih rendah terhadap penyakit infeksi maupun masalah kesehatan lainnya.

Akan tetapi, tidak sedikit ibu yang mengalami kendala selama menyusui. Misalnya saja, karena produksi ASI yang sedikit.

Lantas, bagaimana cara menjaga produksi ASI agar bisa menyusui dengan lancar hingga usia 2 tahun?

Melancarkan Produksi ASI

Berikut adalah beberapa cara yang bisa dilakukan oleh ibu, supaya air susu yang dihasilkan lancar dan berkualitas baik.

1. Menyusui 8-16 kali sehari

Dalam satu hari, seorang bayi daapat menyusu sekitar 8 hingga 16 kali. Saat menyusui, ibu bisa sambil merangsang kaki dan membelai kepala bayi.

Memberi ASI setiap 2-3 jam sekali, juga akan membantu meningkatkan produksi ASI dan menjaga kualitasnya.

2. Menggunakan dua payudara

Ini artinya, ibu harus mengusahakan untuk memberikan ASI secara bergantian dari payudara kanan dan kiri.

Baca Juga: Ingin Kembali Menyusui dengan Lancar? Begini Cara Relaktasi yang Tepat