Find Us On Social Media :

Hati-hati Lemak Menumpuk di Bagian Tubuh Ini, Bikin Risiko Diabetes Meningkat

Lemak perut, merupakan salah satu yang meningkatkan risiko diabetes.

Membiarkan penumpukan lemak terjadi di perut, akan meningkatkan risiko diabetes tipe 2.

Tingginya risiko diabetes, disebabkan oleh keberadaan lemak yang memicu resistensi insulin, sehingga terjadi intoleransi glukosa.

Selain itu, lemak perut ini juga mengeluarkan protein retinol-binding protein 4 (RBP4) yang terbukti meningkatkan resistensi terhadap insulin.

Mengurangi Lemak di Tubuh dan Risiko Diabetes

Mengendalikan kadar lemak di tubuh, sangat menguntungkan bagi kesehatan karena akan mengurangi risiko terhadap diabetes dan penyakit lainnya.

Dilansir dari Cleveland Clinic, berikut cara sehat untuk menghilangkan lemak perut atau bagian tubuh lainnya.

1. Berolahraga

Usahakan untuk olahraga setidaknya 30 menit per hari. Ini bisa latihan kardio atau kekuatan.

Jenis olahraga yang populer untuk membakar lemak lebih cepat adalah olahraga intensitas tinggi.

2. Konsumsi makanan sehat

Pola makan yang sehat mencakup protein tanpa lemak, biji-bijian, produk susu rendah lemak, buah-buahan, dan sayuran. 

Diet rendah karbohidrat seperti diet keto, dapat membantu mengurangi lemak visceral, karena tubuh membakar sebagian lemak untuk energi dan bukan karbohidrat.

3. Tidur yang cukup

Begadang semalaman berisiko menyebabkan tambahan lemak visceral. Usahakan setiap malam tidur 7-8 jam.

4. Kelola stres

Stres akan mengaktifkan hormon kortisol, yang memicu respons tubuh fight or flight, sehingga memicu penumpukan lemak yang lebih banyak. (*)

Baca Juga: Awas, Membiarkan Diabetes Tak Terkontrol Penyandangnya Berisiko Alami Kondisi Ini!