Find Us On Social Media :

5 Cara Alami Menghilangkan Noda Hitam di Kuku, Mudah dan Efektif

Menghilangkan noda hitam di kuku kaki secara alami.

GridHEALTH.id - Kuku kaki hitam akan sangat berpengaruh terhadap penampilan secara keseluruhan.

Munculnya noda hitam di kuku kaki bisa menjadi masalah yang cukup mengganggu.

Noda hitam ini dapat disebabkan oleh berbagai faktor, mulai dari trauma, infeksi jamur, atau penumpukan kotoran.

Untungnya, ada beberapa cara efektif dan alami untuk menghilangkan noda hitam di kuku kaki.

Metode Alami Menghilangkan Noda Hitam

Noda hitam akan hilang dan kuku kaki kembali terlihat cantik, jika rutin melakukan metode berikut.

1. Menjaga kebersihan kaki

Langkah pertama dan yang paling penting untuk dilakukan adalah menjaga kaki selalu dalam kondisi bersih.

Biasakan untuk cuci kaki secara teratur, terutama setelah beraktivitas fisik atau berada di luar rumah.

Gunakan sabun lembut dan sikat yang dibuat khusus untuk kuku kaki, agar noda dan kotoran yang menumpuk terangkat.

2. Rendam dalam larutan garam

Selain itu, rutinlah merendam kaki menggunakan air hangat yang sudah ditaburi dengan garam.

Merendam kaki menggunakan air garam dapat membantu membersihkan kuku kaki dan mengurangi noda.

Lakukan ini secara teratur, dan perubahannya sudah bisa terlihat dalam beberapa minggu.

Baca Juga: Warna Kuku Menguning, Ternyata Bisa Jadi Tanda 8 Penyakit Ini

3. Pakai tree tea

Tree tea oil atau minyak pohon teh adalah bahan alami yang mempunyai sifat antijamur dan antiseptik.

Cara pakainya, cukup oleskan beberapa tetes tree tea oil langsung ke kuku yang ada noda hitam.

Lakukan ini sesering mungkin dan pastikan untuk menjaga kuku tetap kering setelah menggunakannya.

4. Konsumsi makanan bergizi

Hal yang juga tidak kalah penting untuk menghilangkan noda hitam di kuku, yakni memastikan makanan yang dikonsumsi sudah mencukupi kebutuhan gizi.

Gizi yang seimbang sangat penting untuk kesehatan kuku. Pastikan tubuh cukup vitamin dan mineral, terutama vitamin E dan biotin.

Keduanya merupakan senyawa yang dapat membantu mempercepat proses penyembuhan dan pertumbuhan kuku baru yang sehat.

5. Merawat kuku

Terakhir, ketika kondisi sudah lebih membaik, jangan lupa merawat kuku dengan maskimal.

Potong kuku secara teratur dan hindari menggunakan sepatu dengan ukuran yang terlalu ketat.

Karena hal tersebut bisa menyebabkan tekanan berlebih pada kuku kaki dan memperparah noda.

Menghilangkan noda hitam di kuku kaki bisa menjadi tugas yang memerlukan kesabaran.

Jika noda hitam di kuku kaki tidak kunjung membaik atau malah semakin parah, segera konsultasikan dengan ahli kesehatan. (*)

Baca Juga: Kolesterol Tinggi Bisa Dilihat dari Kuku Kaki dan Tangan, Tidak Melulu Tengkuk Pegal dan Kaku